KOMPAS/RADITYA HELABUMI
Peluncuran offical website G20.org turut menandai pembukaan Presidensi G20 Indonesia di Taman Lapangan Banteng, Jakarta(1/12/2021). Indonesia secara resmi memegang presidensi G-20 dengan mengusung misi bertema “Recover Together, Recover Stronger” selama setahun penuh terhitung mulai dari 1 Desember 2021 hingga Konferensi Tingkat Tinggi G-20 pada November 2022. Dalam pidato pembukaan secara virtual Presiden Joko Widodo menyatakan Indonesia akan terus mendorong negara-negara G20 untuk menghasilkan terobosan-terobosan besar, membangun kolaborasi dan menggalang kekuatan.
Artikel terkait
Pembentukan G-20 dimaksudkan untuk memperkuat alur diskusi dan pemecahan masalah perekonomian berupa komitmen dan kebijakan yang nantinya akan diimplementasikan.
Secara historis, krisis keuangan global pada tahun 1998 yang beimbas ke banyak negara, terutama Asia, menjadi latar belakang terbentuknya G-20. Kala itu, kelompok G-7 yang telah terbentuk sejak 1975, dianggap gagal dalam memecahkan masalah ekonomi yang tengah melanda dunia. G-7 merupakan kelompok negara besar dan kaya ini yang beranggotakan Amerika Serikat, Kanada, Inggris, Perancis, Jerman, Italia, dan Jepang.
Kegagalan G-7 tersebut memicu pandangan akan pentingnya negara-negara menengah yang memiliki pengaruh ekonomi secara sistemik untuk turut serta dalam perundingan perekonomian global. Sebanyak 19 negara dengan produk domestik bruto terbesar dan Uni Eropa selanjutnya membentuk G-20. Indonesia sendiri telah menjadi anggota sejak forum internasional ini dibentuk pada 1999.
Kelompok G-20 jelas memiliki posisi strategis dalam perekonomian global. Pasalnya, secara kolektif G-20 merupakan representasi dari 85 persen perekonomian dunia, 80 persen investasi global, serta 75 persen perdagangan internasional.
Berikut hasil kesepakatan yang pernah dibuat sejak tahun 2008:
14–15 November 2008
Washington, Amerika Serikat
Hasil kesepakatan:
-
- Declaration Summit on Financial Markets And The World Economy.
1–2 April 2009
London, Inggris
Hasil kesepakatan:
-
- Declaration on Delivering Resources Through The International Financial Institutions London Summit
- Declaration On Strengthening The Financial System – London Summit
24–25 September 2009
Pittsburg, Amerika Serikat
Hasil kesepakatan:
-
- Leaders Statement The Pittsburg Summit
26–27 Juni 2010
Toronto, Kanada
Tema: Recovery and New Beginnings
Hasil kesepakatan:
-
- Multi Year Action Plan on Development
- G20 Anti-Corruption Action Plan
- The G20 Seoul Summit Leaders’ Declaration
- The G20 Toronto Summit Declaration
11–12 November 2010
Seoul, Korea Selatan
Tema: Shared Growth Beyond Crisis
Hasil kesepakatan:
-
- The G20 Summit Leaders Declaration
- Seoul Development Consensus For Share Growth
- Multi-Year Action Plan on Development
- G20 Anti-Corruption Action Plan
- The Seoul Summit Document
3–4 November 2011
Cannes, Perancis
Tema: Building our Common Future, Renewed Collective Action for the Benefit of All
Hasil kesepakatan:
-
- Comunique G-20 Leaders Summit, Cannes
- The Cannes Action Plant for Growth and Job
- G20 Action Plant to Support the Development of Local Currency Bond Markets
- The Global partnership for Financial Inclusion (GPFI) Report to Leader
- G20 Labour and Employment Minister Conclusions
18–19 Juni 2012
Los Cabos, Meksiko
Tema: Promoting Growth and Job
Hasil kesepakatan:
-
- G20 Leader Declaration
- Policy Commitment by G20 Member
- The Los Cabos Growth and Jobs Action Plan
- L20 Statement to The G20 Summit
- G20 Mexico 2012 Agriculture Vice Minister/Deputies Meeting Report
5–6 September 2013
Petersburg, Rusia
Tema: Boosting Economic Growth and Job Creation
Hasil kesepakatan:
-
- G20 Leaders Declaration
- Brisbane Action Plan
- G20 Note on The Global Infrastructure initiative and Hub
- 2014 Financial Inclusion Action Plan
- G20 Plan to Facilities Remittace Flows
- G20 Food Security and Nutrition Framework
- Development Working Group Accountability Framework
- G20 Anti-Corruption Action Plan
- G20 High-Level Principle on Beneficial Ownership Transparancy
15–16 November 2014
Brisbane, Australia
Tema: Acting Together to Lift Growth and Create Jobs, Building a Stronger, More Resilient Global Economy and Strengthening Global Institution
Hasil kesepakatan:
-
- Leaders Commonique Brisbane Summit
- G20 Food Security and Nutrition Framework
- Development Working Group Accountability Framework
- 2015-16 G20 Anti-Corruption Action Plan
- G20 High-Level Principles on Beneficial Ownership Transparancy
- G20 Principles on Energy Collaboration
- G20 Energy Efficiency Action Plan, The 2015 G20 Accountability Assessment Process
- 2014 Accountability Assesment Report
15–16 November 2015
Antalya, Turki
Tema: Collective Action for Inclusive and Robust Growth
Hasil kesepakatan:
-
- Antalya Action Plan, Accountability Assessment Report
- G20 Investment Strategies and G20/OECD Report on G20 Investment Strategies
- Multilateral Development Banks Action Plan to Optimize Balance Sheets
- G20/OECD Principle of Corporate Governance
Presiden Joko Widodo (barisan depan dua dari kiri) melambaikan tangan pada sesi foto bersama pembukaan Konferensi Tingkat Tinggi G-20 di Hangzhou Hall International Convention Center, Hangzhou, Tiongkok (4/9/2016). [Kompas/Andy Riza Hidayat]
4–5 September 2016
Hangzhou, China
Tema: Towards an Innovative, Invegorated, Interconnected, and Inclusive World Economy
Hasil kesepakatan:
-
- G20 Leaders Communique Hangzhou Summit
- G20 Blueprint on Innovative Growth
- G20 2016 Innovation Action Plan
- G20 New Industrial Revolution Action Plan
- G20 Digital Ecanomy Development and Cooperation Initiative
- Hangzhou Action Plan
- Hangzhou Accountability Assessment Report
- G20 Enhanced Structural Reform Agenda
- G20 High Level Principles on Cooperation on Persons Sought for Corruption and Asset Recovery
- G20 2017-2018 Anti-Corruption Action Plan
4–7 Juli 2017
Hamburg, Jerman
Tema: Shaping an Interconnected World
Hasil kesepakatan:
-
- G20 Leaders Declaration Shaping in Interconnected World
- Hamburg Action Plan, Climate and Energy Action Plan for Growth
- Hamburg Update: Taking Forward The G20 Action Plan in The 2030 Agenda
- Annual Progress Report 2017
- G20 Action Plan on Matine Litter
- G20 Africa Partnership G20 Initiative for Rural Youth Employment
- High Level Principles on The Liability of Legal Persons for Corupption
30 November – 1 Desember 2018
Buenos Aires, Argentina
Tema: Building consensus for fair and sustainable development
Hasil kesepakatan:
-
- G20 Leaders Declaration Building Consensus for Fair and Sustainable Development
- G20 Menu of Policy Option for The Future of Work
- G20 Digital Repository
- G20 Policy Guide on Digitalization and Informality
- G20 Roadmap to Infrastructure as an Asset Class
- G20 Principles for Project Preparation
- G20 Initiative for Early Childhood Development
- G20 Principles on Preventing Corruption and Ensuring Integrity in State-Owned Enterprises
- G20 Principles on Preventing and Managing Conflict of interest in the Public Sector
28–29 Juni 2019
Osaka, Jepang
Tema: Global Economy, Trade and Investment, Innovation, Environment and Energy, Employment, Women’s Empowerment, Development and Health
Hasil kesepakatan:
-
- G20 Osaka Leaders’ Declaration
- G20 Osaka Leaders’ Statement on Preventing Exploitation of the Internet for Terrorism and Violent Extremism Conducive to Terrorism (VECT)
Duta Besar Arab Saudi Essam Bin Ahmed Bin Abed Al-Thaqafi (27/10/2020), di Jakarta, menjelaskan rencana negara itu menggelar KTT Virtual G-20 kepada para pemimpin redaksi. Arab Saudi merupakan Ketua G-20.[Kompas/Sutta Dharmasaputra]
21–22 November 2020
Riyadh, Arab Saudi
Tema: Realizing Opportunities Of The 21st Century For All.
Hasil kesepakatan:
-
- G20 Riyadh Summit Leaders Declaration
30–31 October 2021
Roma, Italia
Tema: People, Planet, Prosperity.
Hasil kesepakatan:
-
- G20 Rome Leaders’ Declaration
Referensi
- “Keberadaan G-20: Kekuatan Ekonomi Global Berubah, Negara Berkembang Diperhitungkan”, Kompas, 17 November 2008, hlm. 08
- “Ekonomi Global: G-20 Setujui Pengetatan Aturan”, Kompas, 16 Maret 2009, hlm. 11
- “Sarkozy Mengancam Merkel Akan Periksa secara Saksama Komunike G-20”, Kompas, 02 April 2009, hlm. 01
- “KTT G-20: Presiden Yudhoyono Memberi Saran”, Kompas, 02 April 2009, hlm. 10
- “Keinginan Beragam: G-20 Merefleksikan Potensi Perubahan Kekuatan”, Kompas, 2 April 2009, hlm. 11
- “G-20 dan Kapitalisme”, Kompas, 3 April 2009, hlm. 06
- “Tajuk Rencana: Relevansi Hasil KTT G-20”, Kompas, 4 April 2009, hlm. 06
- “Arsitektur Baru Ekonomi Global”, Kompas, 9 September 2009, hlm. 06
- “Presiden ke Luar Negeri * G-20 Akan Dilembagakan”, Kompas, 24 September 2009, hlm. 011
- “G-20: Pokok-Pokok Kesepakatan di Pittsburgh”, Kompas, 27 September 2009, hlm. 05
- “Tajuk Rencana: Dunia Baru dari Pittsburgh”, Kompas, 28 September 2009, hlm. 06
- “Indonesia dan G-20”, Kompas, 29 September 2009, hlm. 06
- “Arsitektur Baru Ekonomi Global”, Kompas, 29 September 2009, hlm. 06
- “G-20: Indonesia Serius Patuhi Kesepakatan”, Kompas, 25 Juni 2010, hlm. 10
- “KTT G-20: Pertumbuhan Masih Jadi Isu Utama”, Kompas, 26 Juni 2010, hlm. 11
- “Harapan dari G-20”, Kompas, 29 Juni 2010, hlm. 07
- “Targetkan Penurunan Defisit – IMF: Langkah Nyata Lebih Penting”, Kompas, 29 Juni 2010, hlm. 11
- “Tajuk Rencana: G-20 dan Pembiayaan Stimulus”, Kompas, 30 Juni 2010, hlm. 06
- “KTT Seoul: Para Pemimpin G-20 Saling “Tembak”, Kompas, 12 November 2010, hlm. 01
- “Rekonsolidasi Ekonomi Global”, Kompas, 12 November 2010, hlm. 07
- “Kilas Ekonomi: G-20 Sepakat Kuatkan Sistem Moneter”, Kompas, 22 Februari 2011, hlm. 18
- “Konferensi G-20: Kriminalisasi Penyuap Bisnis Internasional”, Kompas, 12 Mei 2011, hlm. 03
- “G-20 Tepis” Perancis * Inggris Kembali Menolak Usulan soal Peredaman Spekulan”, Kompas, 24 Juni 2011, hlm. 10
- “G-20 “Tepis” Perancis * Inggris Kembali Menolak Usulan soal Peredaman Spekulan”, Kompas, 24 Juni 2011, hlm. 10
- “Giliran Italia Jadi Fokus * Pemerintah Dianggap Tidak Becus Atasi Krisis Ekonomi”, Kompas, 5 November 2011, hlm. 11
- “G-20 Bahas Tiga Isu Utama * Presiden Yudhoyono Akan Membagi Pengalaman Indonesia Keluar dari Krisis”, Kompas, 18 Juni 2012, hlm. 10
- “Eropa Siap Bendung Krisis * Presiden Yudhoyono: Indonesia Ingin Menyumbangkan Sesuatu kepada Dunia”, Kompas, 20 Juni 2012, hlm. 10
- “G-20 Dibayangi Krisis Suriah Presiden Putin Sekali Lagi Peringatkan AS”, Kompas, 5 September 2013, hlm. 09
- “KTT G-20 antara Ekonomi dan Suriah * Amerika dan Jepang Bergairah, Negara Berkembang Tertekan”, Kompas, 7 September 2013, hlm. 15
- “KTT G-20 Tatanan Dunia Tidak Dikuasai Sendiri”, Kompas, 5 September 2013, hlm. 09
- “Membenahi G20”, Kompas, 29 Januari 2014, hlm. 07
- “G-20 Harap Atasi Kesenjangan *Presiden Joko Widodo Bertemu Masyarakat Indonesia di Australia”, Kompas, 15 November 2014, hlm. 08
- “Tajuk Rencana: G-20 soal Pertumbuhan Ekonomi”, Kompas, 17 November 2014, hlm. 06
- “G-20: Deklarasi Pertumbuhan, Deklarasi Kosong”, Kompas, 19 November 2014, hlm. 10
- “KTT G-20: Isu Terorisme Jadi Topik Utama Pertemuan Para Pemimpin Negara”, Kompas, 16 November 2015, hlm. 08
- “Pemulihan Jadi Fokus Utama * Tiongkok Menaikkan Investasi di Sektor Riil”, Kompas, 18 November 2015, hlm. 17
- “KTT G-20: AS-Tiongkok Sepakat Menurunkan Emisi”, Kompas, 05 September 2016, hlm. 08
- “Solusi dari Kekuatan Ekonomi * Senin Ini Presiden Jokowi Menjadi Pembicara Utama”, Kompas, 05 September 2016, hlm. 08
- “Tajuk Rencana: RI, G-20 dan Ekonomi Inovasi”, Kompas, 06 September 2016, hlm. 06
- “Pertemuan G-20: Penghapusan Proteksi Ekonomi Disepakati”, Kompas, 06 September 2016, hlm. 08
- “Gagasan Baru dari Hangzhou * KTT G-20 Hasilkan Konsensus untuk Menjawab Pelambatan Ekonomi”, Kompas, 06 September 2016, hlm. 08
- “Ekonomi Global: Perdagangan Bebas Jadi Pertaruhan G-20”, Kompas, 18 Maret 2017, hlm. 10
- “Bersatu Melawan Teror * Presiden Jokowi Berbagi Pengalaman RI Mengatasi Terorisme”, Kompas, 08 Juli 2017, hlm. 01, 15
- “KTT G-20: Kerja Sama Global Berantas Terorisme Disepakati”, Kompas, 09 Juli 2017, hlm. 01
- “Tajuk Rencana: G-20 Dorong Pertumbuhan Inklusif”, Kompas, 10 Juli 2017, hlm. 06
- “KTT G-20: Para Pemimpin Dorong Pertumbuhan Digital Ekonomi”, Kompas, 10 Juli 2017, hlm. 10
- “G-20 dan Ancaman pada Multilateralisme”, Kompas, 01 Desember 2018, hlm. 08
- “KTT G-20: Ada Desakan Tata Ulang Sistem Perdagangan”, Kompas, 02 Desember 2018, hlm. 01, 15
- https://g20.org/
- https://sherpag20indonesia.ekon.go.id/
- https://www.mofa.go.jp/policy/economy/g20_summit/osaka19/en/documents/final_g20_osaka_leaders_declaration.html
- https://www.mofa.go.jp/policy/economy/g20_summit/osaka19/en/documents/final_g20_statement_on_preventing_terrorist_and_vect.html
- https://sherpag20indonesia.ekon.go.id/en/g
- https://www.imf.org/external/np/sec/pr/2009/pdf/g20_040209.pdf
- https://www.my.gov.sa/wps/portal/snp/pages/TheSaudiG20Presidency
- https://www.ilo.org/wcmsp5/groups/public/—dgreports/—dcomm/documents/meetingdocument/wcms_761761.pdf
- https://www.consilium.europa.eu/media/52730/g20-leaders-declaration-final.pdf
- https://global-health-summit.europa.eu/rome-declaration_en
Penulis
Rendra Sanjaya
Editor
Susanti Agustina Simanjuntak