Kronologi | Pemilu 2024

Perjalanan Politik Gibran Rakabuming Raka

Kiprah singkat Gibran Rakabuming Raka di dunia politik tak menyurutkan Prabowo Subianto untuk memilihnya sebagai pasangan capres-cawapres pada Pilpres 2024. Hanya butuh sekitar tiga tahun bagi Gibran untuk maju sebagai calon orang nomor dua di Indonesia.

KOMPAS/HENDRA A SETYAWAN
Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka meninggalkan kantor DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), Jakarta (22/5/2023). Gibran datang untuk menyampaikan klarifikasi kepada Sekjen PDI-P Hasto Kristiyanto dan Ketua DPP PDI-P Komarudin Watubun terkait pertemuannya dengan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. Seusai memberikan klarifikasi, Gibran menyatakan tegak lurus dengan arahan Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri.

Putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka, tercatat mulai berpolitik pada 24 Oktober 2019 saat menyatakan keseriusannya mengikuti Pilkada Solo 2020 kepada Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum PDI-P. Secara resmi Gibran mendaftar sebagai calon wali kota Solo di kantor PDI-P Jawa Tengah pada 12 Desember 2019. Pada Pilkada Solo Gibran berpasangan dengan Teguh Prakosa melawan calon dari jalur perseorangan Bagyo Wahyono-FX Suparjo.

Pendekatan kreatif dilakukan pasangan  Gibran-Teguh semasa kampanye salah satunya ”kampanye blusukan online”. Untuk menghindari pengumpulan massa dan tatap muka, mereka menggunakan boks virtual keliling.

Terlepas dari tuah putra Jokowi, kampanye kreatif Gibran-Teguh di tengah pandemi Covid-19 berhasil menang telak di Pilkada Solo 2020. Hasil rekapitulasi KPU Solo mengumumkan Gibran-Teguh meraih 86,54 persen suara, sementara Bagyo-Suparjo hanya mendapat 13,46 persen suara.

Gaya kepemimpinan Gibran memimpin Solo cukup unik. Suami Selvi Ananda ini gemar memarkir mobil dinasnya di tempat bermasalah. Gibran pernah memarkir mobil dinasnya di depan SMK Batik 2 Surakarta, karena sekolah tersebut berencana melanggar aturan dengan mengadakan pembelajaran tatap muka saat PPKM level 4.

Aksi parkir mobil juga dilakukan dalam insiden perusakan nisan sejumlah makam umat Kristiani. Menurut Drajat Tri Kartono, sosiolog dari Universitas Sebelas Maret, Surakarta, aksi Gibran menandakan kehadiran pemerintah dalam kasus tersebut.

Menuju Pilpres 2024 sejumlah tokoh bertemu dengan Gibran di Solo. Pada 28 Maret 2022, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan melakukan pertemuan tertutup dengan Gibran di Loji Gandrung. Pertemuan dengan Prabowo terjadi menjelang Pilpres 2024 pada 19 mei 2023. Gibran juga sempat bertemu dengan Capres PDI-P Ganjar Pranowo dalam acara pembukaan Pekan Paralimpiade Pelajar Daerah Jawa Tengah 2023 di Kusuma Sahid Prince Hotel pada 23 Mei 2023.

Pertemuan Gibran-Prabowo diwarnai aksi pernyataan dukungan dari sukarelawan Jokowi dan sukarelawan Gibran kepada Prabowo Subianto untuk maju sebagai calon presiden dalam Pemilu 2024. Aksi sukarelawan tersebut berbuntut pemanggilan oleh DPP PDI-P di Jakarta untuk mengklarifikasi kehadiran Gibran di acara deklarasi dukungan kepada Prabowo.

Angin politik berhembus cepat, pada 3 Agustus 2023 uji materi mengenai batas usia minimal calon presiden dan calon wakil presiden disidangkan di Mahkamah Konstitusi. Pembahasan ini diduga merupakan jalan agar Gibran dapat maju pada Pemilu 2024.

Pada 16 Oktober 2023, MK menyatakan usia minimal capres dan cawapres paling rendah 40 tahun atau pernah/sedang menduduki jabatan yang dipilih melalui pemilihan umum, termasuk pemilihan kepala daerah. Tak lama berselang, Gibran diumumkan sebagai cawapres Prabowo pada Pemilu 2024.

KOMPAS/HARIS FIRDAUS

Calon Wali Kota Solo, Jawa Tengah, Gibran Rakabuming Raka, memberikan hak suara dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Solo, Rabu (9/12/2020) pagi, di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 22 Kelurahan Manahan, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo. Masyarakat kini menanti kiprah Gibran sebagai kepala daerah yang bisa lepas dari bayang-bayang ayahnya Presiden Joko Widodo.

Menuju Wali Kota Solo

24 Oktober 2019
Putra tertua Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka, bertamu ke kediaman Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Megawati Soekarnoputri di Teuku Umar, Jakarta, untuk meminta dukungan maju pilkada di Solo.

12 Desember 2019
Gibran mendaftar sebagai bakal calon wali kota Solo pada Pilkada 2020 ke DPD PDI-P Jawa Tengah, di Kota Semarang.

13 Desember 2019
Ketua Bidang Politik dan Keamanan PDI-P Puan Maharani di Jakarta, mengatakan, rekomendasi pencalonan untuk Gibran dan Bobby akan diputuskan Megawati Soekarnoputri selaku ketua umum partai.

8 Januari 2020
PDI-P batal mengumumkan rekomendasi pencalonan untuk Pilkada 2020. Rekomendasi untuk beberapa daerah lain, khususnya Solo dan Medan, belum keluar dari Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri. Putra dan menantu Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka dan Bobby Nasution, akan maju pilkada di kedua daerah itu. PDI-P masih akan melakukan survei di Medan dan Solo.

10 Februari 2020
Gibran Rakabuming Raka dan Achmad Purnomo di Kantor DPP PDI-P, mengikuti uji kelayakan dan kepatutan untuk menjadi bakal calon wali kota/wakil wali kota Solo. Selain Gibran dan Achmad, Teguh Prakosa juga mengikuti proses yang sama. Achmad dan Teguh mendaftar sebagai calon wali kota dan wakil wali kota Solo melalui DPC PDI-P Solo, sementara Gibran mendaftar melalui DPD PDI-P Jawa Tengah.

17 Juli 2020
PDI-P mengumumkan 45 pasangan calon (paslon) kepala daerah yang diusung. Dalam pengumuman yang dibacakan oleh Puan Maharani, salah satunya nama putra Presiden Joko Widodo, yakni Gibran Rakabuming Raka, yang dipasangkan dengan kader PDI-P, Teguh Prakosa, untuk bersaing dalam Pilkada Kota Surakarta, Jawa Tengah.

26 September 2020
Hari pertama kampanye Pilkada 2020 calon wali kota-wakil wali kota Gibran Rakabuming Raka dan Teguh Prakosa menyiapkan ”kampanye blusukan online” guna menghindari pengumpulan massa dan tatap muka. Mereka menggunakan boks virtual keliling.

27 September 2020
Dalam kampanye daring yang disiarkan di Facebook, Gibran menyatakan, pemulihan ekonomi setelah pandemi menjadi salah satu program prioritas yang diusungnya. Gibran-Teguh berjanji memfokuskan belanja pemerintah daerah untuk penanganan Covid-19 dan pemulihan ekonomi.

9 Desember 2020
Gibran Rakabuming Raka, memberikan hak suara dalam Pemilihan Kepala Daerah Solo, di TPS 22 Manahan, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo

16 Desember 2020
Gibran-Teguh dipastikan menang telak atas rivalnya, Bagyo Wahyono-FX Suparjo, yang maju dari jalur perseorangan. Dari hasil rekapitulasi KPU Solo, Gibran-Teguh meraih 86,54 persen suara, sedangkan Bagyo-Suparjo hanya mendapat 13,46 persen suara.

KOMPAS/ALIF ICHWAN

Putra Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka di wawancarai para jurnalis di DPP PDI Perjuangan. Kedatangan Gibran untuk menjalani uji kelayakan dan kepatutan terkait Pilkada Solo di kantor DPP PDIP, Jakarta, Senin (10/2/2020). Dewan Pimpinan Pusat PDI Perjuangan menggelar uji kelayakan dan kepatutan terhadap Gibran Rakabuming Raka dan pasangan Achmad Purnomo-Teguh Prakosa sebagai bakal calon Wali Kota Solo pada Pilkada Solo tahun 2020.

Kinerja Wali Kota Solo

26 Februari 2021
Gibran dilantik sebagai Wali Kota Solo menggantikan FX Hadi Rudyatmo. Setelah dilantik Gibran melakukan kunjungan kerja perdananya dengan mendatangi Pasar Gede untuk meninjau persiapan vaksinasi Covid-19 bagi para pedagang pasar itu.

2 Mei 2021
Gibran mencopot seorang lurah terkait pungutan liar mengatasnamakan zakat dan sedekah. Gibran mengembalikan langsung uang hasil pungutan yang totalnya mencapai Rp 11,5 juta. Kasus pungutan liar (pungli) itu terjadi di Kelurahan Gajahan, Kecamatan Pasar Kliwon.

12 Juni 2021
Insiden perusakan nisan sejumlah makam umat Kristiani di Surakarta, Jawa Tengah. Terduga pelaku masih bocah di bawah 13 tahun. Buntut kasus itu, Gibran meninggalkan mobil dinasnya yang bernomor polisi AD 1 A di dekat makam. Drajat Tri Kartono, sosiolog dari Universitas Sebelas Maret, Surakarta, menyampaikan, aksi Gibran dapat dimaknai sebagai keberpihakan terhadap isu toleransi dan kerukunan antarumat beragama. Mobil dinas menjadi simbol kehadiran pemerintah dalam kasus tersebut.

23 Agustus 2021
Gibran memarkir mobil dinasnya di depan SMK Batik 2 Surakarta. Ini teguran karena sekolah itu berencana menggelar pembelajaran tatap muka. Rencana itu menyalahi aturan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat atau PPKM level 4.

28 Maret 2022
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dan Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka melakukan pertemuan tertutup di Loji Gandrung, Kota Surakarta, Jawa Tengah. Pertemuan itu berlangsung kurang lebih 1 jam.

12 Agustus 2022
Gibran mempertemukan para pihak terkait pemukulan oleh anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) terhadap sopir truk, di Surakarta, Jawa Tengah. Anggota Paspampres, Hari Misbah, meminta maaf kepada sopir yang dipukul. Peristiwa itu bermula dari senggolan mobil di Simpang Empat Girimulyo, Surakarta (8/8/2022).

KOMPAS/NINO CITRA ANUGRAHANTO 

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto berfoto bersama para sukarelawan pendukung Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka dan Presiden Jokowi, di Angkringan Omah Semar, Kota Surakarta, Jawa Tengah, Sabtu (20/5/2023). Dalam kesempatan itu, Prabowo diberi dukungan oleh kelompok sukarelawan tersebut. Ia dinilai sebagai sosok yang mampu meneruskan program-program yang telah dirintis Jokowi semasa memimpin.

Menuju Cawapres

19 Mei 2023
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mendapat kejutan saat berkunjung ke Kota Surakarta, Jawa Tengah. Para sukarelawan Presiden Joko Widodo dan Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka menyatakan dukungan mereka kepada Prabowo Subianto untuk maju sebagai calon presiden dalam Pemilu 2024.

22 Mei 2023
Gibran memenuhi panggilan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI-P di Kantor DPP PDI-P, Jakarta. Gibran dipanggil untuk mengklarifikasi kehadirannya di acara deklarasi dukungan kepada Prabowo dari sukarelawan pendukung Jokowi di Pemilihan Presiden 2014 dan 2019 serta sukarelawan pendukung Gibran di Pemilihan Wali Kota Surakarta 2020.

23 Mei 2023
Gibran bertemu dengan Ganjar dalam acara pembukaan Pekan Paralimpiade Pelajar Daerah Jawa Tengah 2023 di Kusuma Sahid Prince Hotel, Surakarta. Ganjar mengaku, dalam pertemuan dengan Gibran, dibahas mengenai gerakan sukarelawan.

KOMPAS/RONY ARIYANTO NUGROHO

Suasana saat pasangan bakal capres-cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka melakukan pendaftaran Capres dan Cawapres di Ruang Sidang Utama Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jakarta, Rabu (25/10/2023). Pasangan Prabowo-Gibran ini menjadi pasangan bacapres dan bacawapres terakhir yang mendaftar untuk Pemilu 2024. Pasangan yang diusung Koalisi Indonesia Maju ini datang bersama para ketua umum parpol pendukung dalam koalisi tersebut.

3 Agustus 2023
Uji materi mengenai batas usia minimal calon presiden dan calon wakil presiden disidangkan di Mahkamah Konstitusi. Langkah itu diisukan menjadi jalan untuk mendorong Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka agar bisa dicalonkan sebagai wakil presiden. Namun, Gibran menyangkal isu tersebut.

18 Agustus 2023
Gibran bertingkah unik saat hadir di acara pawai pembangunan, di Kota Surakarta, Jawa Tengah. Ia mengenakan kostum petugas parkir untuk memeriahkan gelaran itu. Pawai itu ajang tahunan Pemkot Surakarta untuk memeriahkan peringatan kemerdekaan RI. Pesertanya jajaran organisasi pemerintahan daerah di tingkat kota hingga perwakilan TNI-Polri.

16 Oktober 2023
MK mengabulkan sebagian permohonan uji materi UU Pemilu terkait batas usia minimal capres-cawapres yang diajukan Almas Tsaqibbirru Re A, mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Surakarta. Dalam putusannya, MK menyatakan usia minimal capres dan cawapres paling rendah 40 tahun atau pernah/sedang menduduki jabatan yang dipilih melalui pemilihan umum, termasuk pemilihan kepala daerah. putusan ini dinilai membuka jalan bagi Wali Kota Surakarta, Jawa Tengah, Gibran Rakabuming Raka yang berusia 36 tahun untuk berkontestasi di Pilpres 2024.

21 Oktober 2023
Partai Golkar memutuskan mengusung Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka sebagai bakal calon wakil presiden untuk mendampingi Prabowo Subianto.

KOMPAS/TOTOK WIJAYANTO 

Gibran menyapa pendukungnya usai mendaftar sebagai pasangan bakal capres cawapres bersama Prabowo pada pemilu 2024 di Kantor KPU, Jakarta, Rabu (25/10/2023). Pasangan bakal capres cawapres Prabowo dan Gibran didukung oleh sembilan parpol yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju.

22 Oktober 2023
Gibran diumumkan Prabowo sebagai pendampingnya di Pilpres 2024. Koalisi Indonesia Maju memutuskan putra Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka, sebagai bakal calon wakil presiden dari Prabowo Subianto. Sebagai orangtua, Jokowi pun merestui anaknya maju di Pemilihan Presiden 2024. Keputusan mengusung Gibran diambil dalam rapat para ketua umum partai politik di Koalisi Indonesia Maju bersama bakal capres koalisi ini, Prabowo Subianto, di kediaman Prabowo, di Jakarta,

25 Oktober 2023
Pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka mendaftar ke KPU di hari terakhir pendaftaran capres-cawapres. Setelah mendaftar, Prabowo menyatakan komitmennya menyukseskan pemilu agar berlangsung rukun, sejuk, penuh rasa kekeluargaan, dan damai. Untuk itu, ia dan Gibran akan bertarung dengan gagasan, visi misi, dan program untuk melanjutkan pembangunan serta mengantar Indonesia menjadi negara maju dan makmur. (LITBANG KOMPAS)

Referensi

Arsip Kompas
  • Kilas Politik & Hukum: Gibran Sampaikan Keseriusan Maju di Pilkada. Kompas, 25 Oktober 2019, Hlm. 2.
  • Partai Tetap Buka Peluang. Kompas, 13 Desember 2019. Hlm. 2.

  • Dominasi Elite Bayangi Pencalonan. Kompas, 14 Desember 2019. Hlm. 2.

  • Kilas Politik & Hukum: PDI-P Batal Umumkan Rekomendasi Pencalonan Pilkada di Rakernas. Kompas, 9 Januari 2020. Hlm. 2.

  • Pilkada Solo 2020: Gibran dan Purnomo Sama-sama Optimistis. Kompas, 11 Februari 2020. Hlm. 2.

  • Partai Politik Mulai Panaskan Mesin. Kompas, 18 Juli 2020. Hlm. 2.

  • Protokol Kesehatan Pilkada: Pengawasan Tetap Perlu Diperkuat. Kompas, 27 September 2020. Hlm. 1.

  • Faktor Kekerabatan Masih Menentukan. Kompas, 10 Desember 2020. Hlm . 3.

  • Petahana di Sejumlah Daerah Bertumbangan. Kompas, 17 Desember 2020. Hlm. 11.

  • Foto: Kunjungan Kerja Perdana Wali Kota Solo. Kompas, 27 Februari 2020. Hlm. 2.

  • Kilas Daerah: Gibran Copot Lurah yang Terkait Pungli. Kompas, 3 Mei 2021. Hlm. 11.

  • Di Balik Parkir Mobil Gibran dan Tantangan Intoleransi di Surakarta. Kompas, 29 Juni 2021. Hlm. C.
  • Gibran Tegur SMK Batik 2. Kompas, 23 Agustus 2021. Hlm. 15.

  • Foto: Ketua Umum PAN Temui Wali Kota Surakarta. Kompas, 29 Maret 2022. Hlm. 2.

  • Kilas Daerah: Paspampres Minta Maaf karena Pukul Sopir. Kompas, 13 Agustus 2022. Hlm. 11.

  • Jamuan Untuk Prabowo dan Simbol Hati dari Gibran. Kompas, 22 Mei 2023. Hlm.  B.

  • Efek Jokowi Diperebutkan. Kompas, 23 Mei 2023. Hlm. 3.
  • Berburu Tuah Elektoral di Surakarta. Kompas, 28 Mei 2023. Hlm. 1.

  • Kilas Politik & Hukum: Gibran Minta Tak Dikaitkan dengan Uji Materi Batas Usia Cawapres. Kompas, 4 Agustus 2023. Hlm. 2.

  • Politik Daerah: Menerka Makna Baju ”Petugas Parkir” Gibran. Kompas, 22 Agustus 2023. Hlm. 12.

  • Uji Materi dari Mahasiswa Gulirkan Bola Panas. Kompas, 17 Oktober 2023. Hlm. 1.

  • Duet Prabowo-Gibran Tunggu Kesepakatan. Kompas, 22 Oktober 2023. Hlm. 1.

  • Jokowi Restui, Prabowo Pilih Gibran. Kompas, 23 Oktober 2023. Hlm. 1.

  • Tiga Pasangan Calon Siap Beradu Gagasan. Kompas, 26 Oktober 2023. Hlm. 1.

Penulis
Inggra Parandaru

Editor
Topan Yuniarto