Detail Tabel
Sumber
Perda Nomor 7 Tahun 2011 (Palsu), Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara
Infografik
Slamet JP
Penyaluran dana desa dilakukan secara bertahap di setiap kabupaten/kota sesuai dengan banyaknya desa di setiap daerah. Berdasarkan Buku Saku Dana Desa 2017 yang diterbitkan oleh Kementerian Keuangan, terdapat 297 desa dengan alokasi dana sebesar 616,345 juta rupiah per desa untuk Kabupaten Konawe, Provinsi Sulawesi Tenggara. Dengan demikian total alokasi dana desa untuk kabupaten ini hampir mencapai 201,432 miliar rupiah.
Namun berdasarkan data Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Konawe, hingga periode penerimaan ke-3 di tahun 2009, baru sebanyak 205 desa yang telah disalurkan dengan total dana sekitar 277,08 miliar rupiah. Belakangan diketahui terdapat 56 desa fiktif yang diajukan oleh kabupaten ini.