Warga menyaksikan pemandangan matahari terbit di puncak Gunung Telomoyo, Ngablak, Magelang, Jawa Tengah, Jumat (1/1/2021). Puncak gunung setinggi 1.894 meter di atas permukaan laut itu kerap dituju wisatawan yang hendak menikmati keindahan pemandangan matahari terbit serta tenggelam.
Artikel terkait
Selama tahun 2022, Indonesia mencatatkan sejarah telah berhasil menyelenggarakan rangkaian kegiatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20. Presiden Joko Widodo mengungkapkan KTT G20 di Bali telah menghasilkan Deklarasi Pemimpin G20 atau G20 Bali Leaders Declaration.
Peristiwa penting lainnya, yakni pengesahan Undang-undang Nomor 3 Tahun 2022 tentang IKN pada 15 Februari 2022 sebagai landasan hukum pembangunan Ibu Kota Negara di Kabupaten Panajam Paser Utara, Kalimantan Timur. Dalam UU tersebut Ibu Kota Negara kemudian disebut sebagai Ibu Kota Nusantara.
Pada awal 2022, Indonesia dan negara-negara di dunia masih menghadapi pandemi Covid-19. Varian virus Covid-19 yakni Omicron kembali mengguncang perekonomian. Penyebaran Omicron dimulai dari luar negeri. Pada hari pergantian tahun, belasan ribu penerbangan di seluruh dunia dibatalkan akibat cepatnya penyebaran varian ini.
Pada akhir Februari, perhatian dunia tertuju kepada invasi militer Rusia ke Ukraina. Di tengah meningkatnya ketegangan, Indonesia turut berusaha membuka ruang dialog Rusia-Ukraina.
Indonesia kembali menggelar kejuaraan balap motor kelas dunia yakni Pertamina Grand Prix of Indonesia di Sirkuit Mandalika pada 18–20 Maret 2022. Momentum bersejarah ini mengulang kesuksesan Indonesia menggelar Grand Prix 500cc pada 1996–1997 di Sirkuit Internasional Sentul, Bogor, Jawa Barat.
Fenomena Citayam Fashion Week (CFW) mencapai puncak popularitasnya pada bulan Juni. Kehadiran fenomena tersebut terbangun dari sub-kultur menongkrong “ABG Citayam” dari daerah penyangga Jakarta, seperti Citayam (Depok), Bojonggede (Bogor), Tangerang, hingga Bekasi, di kawasan Stasiun Sudirman, Dukuh Atas, Jakarta Pusat. Dari fenomena ini, tergambar bahwa masyarakat mudah tergerak terhadap hal-hal viral di sosial media. Selain itu, minimnya ruang publik di daerah-daerah kabupaten dan kota kawasan penyangga di sekitar DKI Jakarta menjadi pekerjaan rumah pemerintah setempat untuk menyediakan ruang publik yang layak, aman, dan nyaman untuk aktualisasi.
Rangkaian tahapan Pemilu 2024 dimulai pada 14 Juni 2022. KPU mulai melakukan penyusunan perencanaan, program, anggaran, dan peraturan Pemilu. Penyelenggaraan Pemilu Presiden dan Legislatif akan dilangsungkan pada 14 Februari 2024.
Publik tanah air diramaikan oleh pemberitaan tewasnya Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat di Duren Tiga, Jakarta Selatan. Kejanggalan demi kejanggalan terus mengemuka. Hingga akhir Desember 2022, persidangan kasus Ferdy Sambo terkait tewasnya Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat sebagai tersangka masih terus berlangsung.
Sepak bola nasional digemparkan dengan kematian ratusan suporter sepak bola di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur yang menjadi korban penembakan gas air mata ke tribun oleh aparat kepolisian pada awal Oktober. Tragedi ini menjadi tragedi nasional dan tragedi dunia di ajang olah raga.
Masyarakat Cianjur di Jawa Barat dikejutkan oleh gempa bermagnitudo 5,6 pada pukul 13.21, Senin (21/11/2022). Gempa tersebut berdampak luas pada besar dan parahnya kerugian yang ditimbulkan. Hingga Rabu (21/12/2022), korban meninggal telah mencapai 602 orang.
Rangkaian peristiwa nasional dan internasional yang menonjol sepanjang 2022 berikut ini merupakan potret dan wajah tahun 2022 meliputi bidang ekonomi, politik, pemerintahan, hukum, budaya, dan olahraga.
Januari
Larangan Ekspor Batu Bara
Awal tahun 2022 dimulai dengan sinyalemen positif akan usaha ketersediaan energi dari pemerintah. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) memutuskan larangan ekspor batu bara pada 1 – 31 Januari 2022. Pemberlakukan tersebut demi menjamin terpenuhinya kebutuhan batu bara untuk pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) yang kekurangan pasokan.
Meski begitu, tak sampai dua minggu pemerintah mencabut kembali kebijakan tersebut. Pada tanggal ke-15, sebanyak 1,67 juta ton volume batu bara telah kembali diekspor. Hal ini menimbulkan pertanyaan terkait komitmen pemerintah dalam menjaga pasokan dalam negeri. Selain itu, hal ini juga memunculkan polemik akan keberpihakan pemerintah pada masyarakat luas dan juga komitmen transisi energi (Kompas, 15/1/2022, “Ekspor Bergulir Kembali, Fokus Tegakkan Kepatuhan”).
Pengesahan UU pemindahan Ibu Kota Negara
Wacana pemindahan Ibu Kota Negara (IKN) Indonesia telah muncul dan terus menguat sejak tahun 2019. Pada 2021, wacana tersebut dipertegas lewat dimulainya perencanaan detail engineering design (DED). Pada Selasa (18/1/2022), wacana ini akhirnya ditetapkan secara sah melalui Undang-undang (UU) Nomor 3 Tahun 2022 tentang IKN. UU tersebut disahkan melalui rapat paripurna DPR. Setelah resmi, mega-proyek ini pun mulai masuk ke tahap pembangunan (Kompaspedia, 6/4/2022, “Pemindahan Ibu Kota Negara dan Etika Pembangunan”).
Masuknya Varian Omicron
Memasuki tahun baru, optimisme akan akhir dari pandemi seolah pupus dengan merebaknya virus Covid-19 varian Omicron. Pada Kamis (20/1/2022), kasus Covid-19 di Indonesia bertambah 2.116 orang. Jumlah tersebut menjadi yang tertinggi dalam 3,5 bulan terakhir. Padahal terakhir kali penambahan kasus baru di atas angka 2.000 adalah pada 28 September 2021. Kasus harian Covid-19 sendiri meningkat sejak awal Januari 2022 (Kompas, 21/1/2022, “Kasus Covid-19 Melonjak”).
Penyebaran Omicron sendiri telah dimulai dari luar negeri. Pada hari pergantian tahun belasan ribu penerbangan di seluruh dunia dibatalkan akibat penyebaran varian ini. Agen perjalanan dan maskapai penerbangan pun tidak bisa mendapat profit maksimal saat puncak liburan (Kompas, 4/1/2022, “Kilas Luar Negeri: Omicron Mendisrupsi Optimisme Awal Tahun”).
Februari
Invasi Militer Rusia ke Ukraina Dimulai
Sejumlah ledakan di kota-kota Ukraina pada Kamis (24/2/2022) malam, menjadi tanda dimulainya invasi militer Rusia. Invasi dilandasi oleh penolakan Presiden Putin terhadap sikap Ukraina yang pro-Barat dan berkeinginan bergabung dengan Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) sehingga dinilai mengancam keamanan Rusia. Hingga hari kedua serangan, berbagai kalangan memperkirakan bahwa Kiev, ibukota Ukraina, akan jatuh dalam hitungan jam saja (Kompas, 26/2/2022, “Kiev Dibiarkan Bertahan Sendirian”).
Perkiraan tersebut terbukti meleset jauh, ketika hingga akhir tahun Kiev tidak hanya mampu bertahan, namun juga melakukan serangan balasan ke Rusia. Hingga Kamis (7/12/2022), Ukraina telah melancarkan serangan balasan ke Rusia, bahkan kian mendekati ibu kota Rusia, Moskwa. Di tengah meningkatnya ketegangan, Indonesia terus berusaha membuka ruang dialog Rusia-Ukraina (Kompas, 7/12/2022, “Perang Makin Intens, RI Buka Ruang Dialog”).
KOMPAS/HARRY SUSILO
Gambar udara menunjukkan kerusakan sejumlah bangunan di kota Irpin, Provinsi Kyiv, Ukraina, Senin (20/6/2022). Kota Irpin sempat dikuasai Rusia pada masa awal perang. Sebagian bangunan di kota ini hancur karena dihantam rudal dan serangan artileri. Drone diterbangkan lewat izin otoritas setempat. Tanpa izin, petugas pertahanan teritorial akan menembak drone tersebut.
Maret
Pagelaran MotoGP di Sirkuit Mandalika
Sirkuit Mandalika di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat secara resmi ditunjuk oleh federasi balap motor dunia (FIM) sebagai tuan rumah MotoGP 2022. Ini merupakan sejarah baru Indonesia untuk kali pertama setelah 25 tahun sebelumna pernah menggelar Grand Prix of Indonesia di Sirkuit Sentul pada 1997.
Kini, Indonesia kembali dipercaya FIM dan Dorna Sport menggelar balapan motor dunia dengan format MotoGP (Kompaspedia, 16/3/2022, “Sirkuit Mandalika: Profil Sirkuit yang Dikelilingi Destinasi Wisata”). Gelaran MotoGP yang digelar pada 18-20 Maret tersebut berhasil memberikan dampak ekonomi dan perputaran uang senilai 4,5 triliun.
Di lapangan, cuaca yang basah membuat jumlah putaran pada gelaran kompetisi tersebut dipangkas menjadi 20 putaran, dari semula 27. Miguel Oliveira dari Redbull KTM Factory Racing mencetak sejarah di Sirkuit Mandalika sebagai pemenang Pertamina Grand Prix of Indonesia atau IndonesianGP di Sirkuit Mandalika pada 20 Maret 2022.
LITBANG KOMPAS/TOPAN YUNIARTO
Jurnalis sedang mengamati tikungan ke-10 Pertamina Mandalika International Street Circuit di Kuta Mandalika, Pujut, Lombok Tengah, NTB pada Rabu (2/3/2022).
April
Pengungkapan Penyeludupan Benur Terbesar
Rencana penyelundupan 517.000 benih lobster (benur) jenis pasir dan mutiara melalui perairan Sumatera Selatan berhasil digagalkan pada Jumat (29/4/2022). Pengiriman dilakukan dari Lampung dan akan dikirim ke Vietnam dan Singapura.
Pengungkapan ini adalah yang terbesar, dengan potensi kerugian negara mencapai Rp 52 miliar. Tiga tersangka dengan peran sebagai kurir berhasil ditahan oleh Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan. Aktor lebih besar dari penyelundupan tersebut belum tertangkap (Kompas, 30/4/2022, “Kilas Daerah: Penyelundupan Benur Terbesar Diungkap”).
KOMPAS/IRMA TAMBUNAN
Rencana penyelundupan 75.000 benih lobster di perairan timur Jambi, Jumat (19/3/2021), digagalkan aparat kepolisian Tanjung Jabung Timur dan Polsek Muara Sabak Barat. Dari hasil pemeriksaan pelaku, terungkap benur akan dikapalkan menuju Singapura lewat jalur gelap alias dermaga tikus. Tampak petugas Badan Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM) Jambi bersiap melepasliarkan benur di kawasan konservasi.
Mei
Mudik Terbesar dalam Dekade Terakhir
Untuk pertama kalinya sejak kehadiran pandemi Covid-19, Presiden Joko Widodo membuka keran perizinan mudik untuk lebaran 2022. Kebijakan ini disambut antusias oleh masyarakat Indonesia dengan berbondong-bondong mudik sebelum Hari Raya Idul Fitri pada Senin (2/5/2022).
Kementerian Perhubungan mencatat bahwa jumlah pemudik dalam periode ini mencapai total 85 juta orang, dimana 14 juta di antaranya adalah pemudik dari Jabodetabek. Dari jumlah tersebut, sekitar 2,1 juta kendaraan meninggalkan Jabodetabek.
Angka ini menjadi rekor tertinggi dibandingkan periode Lebaran lainnya dalam kurun waktu 10 tahun terakhir (Kompaspedia, 1/5/2022, “Mudik Dalam Konteks Demografi, Ekonomi, dan Dimensi Sosio-Kultural”).
KOMPAS/RADITYA HELABUMI
Kemacetan terjadi selepas Gerbang Tol Cikampek Utama, Purwakarta, Jumat (29/4/2022). Volume kendaraan dari Jakarta yang menuju ke arah timur terus meningkat pada H-3 Lebaran yang diprediksi akan menjadi puncak arus mudik.
Juni
Fenomena Citayam Fashion Week
Meski telah trending sejak sebelumnya, Citayam Fashion Week (CFW) mencapai puncak popularitasnya pada bulan Juni. Kehadiran fenomena tersebut terbangun dari sub-kultur menongkrong “ABG Citayam” dari daerah penyangga Jakarta, seperti Citayam (Depok), Bojonggede (Bogor), Tangerang, hingga Bekasi, di kawasan Stasiun Sudirman, Dukuh Atas, Jakarta Pusat. CFW menjadi wujud ekspresi anak muda kelas menengah bawah akan eksistensi diri dan kebutuhan ruang publik.
Setelah tercipta secara organik, CFW akhirnya meredup pada bulan Agustus. Sejumlah kelompok berkepentingan, baik tokoh politik hingga artis, memasukkan diri dalam popularitas jalanan tersebut.
Hadirnya usaha kapitalisasi juga ikut menggeser CFW menjadi ruang interaksi negatif. Para ABG Citayam pun kehilangan kuasanya dalam ruang tersebut. Selaras dengan itu, hiruk-pikuk trotoar Dukuh Atas pun usai (Kompaspedia, 7/11/2022, “Ruang Publik Semakin Dibutuhkan”).
Pemilu 2024 Ditetapkan Tepat Waktu
Wacana penundaan Pemilu 2024 terus mencuat sejak awal tahun 2022. Setelah menimbulkan keramaian publik, akhirnya wacana tersebut pupus setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) menerbitkan Peraturan KPU Nomor 3 Tahun 2022 tentang Tahapan dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Umum Tahun 2024.
Di dalamnya, disahkan penyelenggaraan Pemilu Presiden dan Legislatif akan dilangsungkan pada 14 Februari 2024. Sementara rangkaian tahapan Pemilu 2024 sendiri sudah akan dimulai pada 14 Juni 2022, dimana KPU mulai melakukan penyusunan perencanaan, program, anggaran, dan peraturan Pemilu (Kompaspedia, 21/7/2022, “Mengurai Tahapan Pemilu Presiden, Legislatif, dan Kepala Daerah 2024”).
KOMPAS/HERU SRI KUMORO
Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) mencoblos contoh surat suara saat peluncuran hari pemungutan suara pemilu serentak 2024 di Kantor KPU, Jakarta, Senin (14/2/2022). Pemilu serentak sendiri akan berlangsung pada 14 Februari 2024 atau tepat dua tahun yang akan datang. Acara tersebut juga dihadiri perwakilan partai politik, Bawaslu, dan DKPP.
Juli
Kasus Ferdy Sambo: Dimulainya Rentetan Panjang Kejahatan di Tubuh Kepolisian
Pada Jumat (8/7/2022), publik tanah air diramaikan oleh pemberitaan tewasnya Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat akibat baku tembak dengan Bhayangkara Richard Eliezer di Duren Tiga, Jakarta Selatan. Kejanggalan demi kejanggalan terus mengemuka, namun pihak kepolisian terus menekan keluarga Brigadir Yosua dan membangun narasi sendiri. Akhirnya, barulah pada Senin (8/8/2022), nama Ferdy Sambo secara tegas disebutkan bertanggungjawab dalam pembunuhan tersebut (Kompaspedia, 12/9/2022, “Perjalanan Kasus Pembunuhan Brigadir J”).
Kemampuan Ferdy Sambo melibatkan ajudan dan para kolega di kepolisian sempat memuluskan kejahatannya mengaburkan pembunuhan berencana terhadap Brigadir Yosua. Sebagai Inspektur Jenderal dengan pangkat bintang dua dan pendekatan yang khusus mendukung niat tersebut. Oleh karena itu juga, banyak anggota polisi pun terlibat dalam kasus pembunuhan berencana ini (Kompas.id, 18/10/2022, “Relasi Ferdy Sambo di Kepolisian Lancarkan Pembunuhan”).
Pemekaran Otonomi Daerah Menjadi 37 Provinsi
Setelah memiliki 34 provinsi sejak tahun 2007, perluasan otonomi daerah membuat jumlah provinsi di Indonesia menjadi 38. Tambahan empat Daerah Otonomi Baru (DOB) meliputi Provinsi Papua Selatan, Papua Tengah, Papua Pegunungan Tengah, dan Papua Barat Daya.
Ketiganya, yakni Provinsi Papua Selatan, Papua Tengah, Papua Pegunungan Tengah, disahkan melalui tiga UU berbeda pada Senin (25/7/2022), yakni UU Nomor 14 Tahun 2022 tentang Pembentukan Provinsi Papua Selatan, UU Nomor 15 Tahun 2022 tentang Pembentukan Provinsi Papua Tengah, dan UU Nomor 16 Tahun 2022 tentang Pembentukan Provinsi Papua Pegunungan.
Selanjutnya, Menteri Dalam Negeri atas nama Presiden RI Joko Widodo meresmikan Papua Barat Daya menjadi provinsi baru di tanah air, Jumat (09/12/2022), di Gedung Sasana Bhakti Praja, Kantor Pusat Kementerian Dalam Negeri, Jakarta. Dengan peresmian ini Indonesia kini memiliki 38 provinsi.
Mengacu pada laman resmi Sekretariat Kabinet yang mengumumkan hal ini, pemekaran dilakukan dengan mengacu pada sejumlah urgensitas. Termasuk di antaranya adalah untuk percepatan pelayanan pada masyarakat, fokus pembangunan dengan rentang kendali yang dekat, efisiensi pemerintahan, mendukung eksistensi adat dan budaya lokal, dan memperkecil kesenjangan maupun ketimpangan pembangunan.
KOMPAS/ADITYA DIVERANTA
Sebuah kamera pengawas terlihat menghadap ke persimpangan Jalan Duren Tiga Barat dan Jalan Duren Tiga Utara, di dalam Kompleks Polri Duren Tiga, Pancoran, Jakarta Selatan, Senin (1/8/2022). Kamera ini mengarah langsung ke lingkungan depan rumah lokasi kejadian tembak-menembak yang menewaskan Brigadir J.
Agustus
Kasus Monkeypox Pertama di Indonesia
Setelah tren Covid-19 yang membaik, masyarakat dunia dan Indonesia dikhawatirkan oleh penyebaran kasus Monkeypox atau cacar monyet. Setelah terus diberitakan merebak di berbagai negara, kasus pertama penyakit tersebut akhirnya dilaporkan di Indonesia pada Minggu (21/8/2022).
Temuan tersebut memang niscaya dan tinggal menunggu waktu bagi Indonesia, apalagi dengan 270 juta penduduk dan akses masuk yang banyak.
Pasien kasus pertama tersebut adalah laki-laki berusia 27 tahun yang baru pulang dari bepergian ke luar negeri. Pasien dalam kondisi baik sehingga cukup isolasi mandiri. Laporan ini menambah jumlah negara yang sudah melaporkan kasus cacar monyet, menjadi 94 negara.
Hingga pertengahan Agustus, total kasus terkonfirmasi cacar monyet telah mencapai 41.358 kasus di seluruh dunia. Kabar melegakannya, cacar monyet diprediksi tidak akan menjadi pandemi seperti Covid-19 karena penularannya yang membutuhkan kontak erat.
Meski begitu, WHO tetap mengingatkan keseriusan untuk memitigasi dan menanggulangi untuk mencegah kemungkinan merebak yang tak terduga (Kompas, 22/8/2022, Cacar Monyet di Indonesia).
KOMPAS/PRIYOMBODO
Papan daftar harga bahan bakar minyak di SPBU di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (25/8/2022). Pemerintah masih harus mengevaluasi soal harga BBM bersubsidi sebelum memutuskan akan menaikkan atau mempertahankan harga. Wacana kenaikkan harga BBM bersubsidi mengemuka karena kuota pertalite maupun biosolar diperkirakan habis pada Oktober 2022. Adapun anggaran subsidi dan kompensasi energi pada 2022 total mencapai Rp 502,4 triliun.
September
Pembebasan 23 Narapidana Korupsi
Komitmen pengentasan korupsi di Tanah Air mendapat catatan hitam setelah 23 narapidana korupsi dikeluarkan pada Selasa (6/9/2022) dari Lembaga Permasyarakatan Kelas I Sukamiskin, Jawa Barat dan Kelas IIA Tangerang, Banten. Sejumlah narapidana tersebut bahkan memperoleh pemotongan waktu pidana hingga setengah dari total waktu pidana yang harus ditanggung. Keputusan ini menimbulkan tanda tanya terhadap komitmen mengatasi para pencuri uang rakyat, terutama setelah kejahatan korupsi di Indonesia telah diklasifikasikan sebagai “kejahatan luar biasa” sehingga penanganannya pun harus lebih ekstra (Kompaspedia, 19/10/2022, Korupsi: Definisi, Fenomena, dan Perspektif Sosial).
Kenaikan Harga BBM Bersubsidi
Setelah sempat mengalami kenaikan pada bulan April, BBM bersubsidi kembali mengalami kenaikan harga. Harga per liter Pertalite naik dari Rp 7.650 menjadi Rp 10.000, Solar bersubsidi naik dari Rp 5.150 menjadi Rp 6.800, dan Pertamax dari Rp 12.500 menjadi Rp 14.500. Kenaikan harga tersebut berangkat dari gejolak militer Rusia-Ukraina yang meningkatkan harga minyak dunia dan distribusi BBM bersubsidi yang tidak tepat sasaran. Sebanyak 70 persen keseluruhan subsidi BBM dinikmati oleh kelompok masyarakat mampu.
Ketika keputusan tersebut diumumkan pada Minggu (4/9/2022), total besaran subsidi BBM telah mencapai Rp 502,4 triliun. Angka tersebut berpotensi meningkat hingga Rp 698 triliun pada akhir 2022 apabila terus dibiarkan. Sebagai solusi terbaik, pemerintah akan mengalihkan subsidi BBM ke bentuk bantalan sosial yang lebih berkelanjutan dan tepat sasaran, seperti pendidikan dan kesehatan (Kompaspedia, 5/9/2022, Potret Kenaikan Harga Bahan Bakar dan Subsidi Bagi Masyarakat).
Kematian Ratu Elizabeth II
Berita kematian Ratu Elizabeth II mengejutkan masyarakat dunia. Setelah menduduki kursi tertinggi kerajaan Inggris selama 70 tahun, Ratu meninggal pada usia 96 tahun di Balmoral, Skotlandia pada Kamis (8/9/2022). Kematiannya disambut dengan tangisan orang banyak yang segera berkumpul di Istana Buckingham, Inggris. Prosesi pemakaman Ratu Elizabeth II mencapai waktu 10 hingga 11 hari, dimana periode tersebut akan menjadi hari libur nasional (Kompaspedia, 13/9/2022, Ratu Elizabeth II: Sosok, Kharisma, dan Perannya Untuk Dunia).
Peretasan Data oleh Bjorka
Pada awal September, kehadiran sosok anonim bernama Bjorka meramaikan pemberitaan dan percakapan masyarakat Indonesia. Sosok tersebut meretas database dan laman resmi pemerintah. Bjorka lantas memasarkan data pribadi dari registrasi kartu SIM semua operator telekomunikasi, dari data Komisi Pemilihan Umum, hingga menyebarkan surat-menyurat Presiden dan data sejumlah pejabat negara.
Kasus ini sempat diwarnai oleh tanda tanya publik terhadap kepolisian yang menangkap seorang pemuda dari Dusun Mawatsari, Madiun, Jawa Timur. Pemuda tersebut dituduh terlibat dalam aksi peretasan yang dilakukan oleh Bjorka dan dikenai UU tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE). Selain pihak kepolisian, masyarakat juga mempertanyakan kinerja Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate sebagai sosok yang seharusnya bertanggungjawab – terutama dengan terus merebaknya kasus peretasan data masyarakat beberapa waktu terakhir (Kompaspedia, 30/9/2022, Kasus Bjorka dan Keamanan Data di Indonesia).
KOMPAS/HENDRA A SETYAWAN
Kantor baru Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) di kawasan Bojongsari, Depok, Jawa Barat, Jumat (29/10/2021). Peretasan situs Pusat Malware Nasional milik BSSN kembali memperlihatkan begitu mudahnya sistem keamanan siber instansi pemerintah diterobos peretas. Ironis, karena BSSN tulang punggung negara dalam menangkal serangan siber.
Oktober
Tragedi Sepak Bola Kanjuruhan
Hari pertama di bulan Oktober (1/10/2022) diisi dengan salah satu peristiwa kedukaan terbesar di dunia. Ratusan suporter sepak bola di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur menjadi korban penembakan gas air mata ke tribun oleh aparat kepolisian.
Dampaknya, hingga Selasa (18/10/2022), sebanyak 133 orang meninggal. Peristiwa ini menjadi sorotan media massa di penjuru dunia. Tembakan gas air mata menimbulkan kepanikan untuk berlarian keluar stadion, sehingga banyak yang tertindih dan juga lemas kekurangan oksigen.
Selain aparat yang terbukti melakukan tindakan koersif, perhatian publik juga terarah pada Ketua Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Mochamad Iriawan yang harus bertanggungjawab. (Kompaspedia, 19/10/2022, Tragedi Kemanusiaan dalam Sepak Bola Nasional).
Kasus Pencurian Uang Terbesar
Surya Darmadi, pemilik PT Duta Palma Group, didakwa korupsi dan pencucian uang dalam kegiatan usaha perkebunan kelapa sawit sehingga menyebabkan negara mengalami kerugian hingga Rp 86,5 triliun (Kompas.id, 22/12/2022, Kasus Surya Darmadi Tunjukkan Buruknya Perizinan dan Tata Kelola Kehutanan). Dengan jumlah tersebut, kasus ini menjadi salah satu korupsi terbesar dalam sejarah Indonesia.
Pelanggaran hukum yang dilakukan Surya meliputi perusakkan kawasan hutan di Kabupaten Indragiri Hulu, Riau, tidak membuka 20 persen luas areal perkebunan untuk peruntukkan masyarakat, dan menyuap bekas Gubernur Riau Anas Maamun sebesar Rp 3 miliar agar membantu perizinan kawasan hutan.
Sidang perdana pencurian uang Surya Darmadi dimulai pada September dan dilanjutkan dengan pemeriksaan saksi pada Oktober. Pada awal Oktober, Surya Darmadi bersama Raja Thamsir Rachman, bekas Bupati Indragiri Hulu, Riau, mengajukan keberatan.
KOMPAS/RADITYA HELABUMI
Logo Presidensi G-20 Indonesia di kawasan Bundaran HI, Jakarta, Selasa (11/2/2022). Presidensi G-20 Indonesia menjadi momentum bagi Indonesia untuk memberikan kontribusi lebih besar di panggung internasional.
November
Kenaikan Cukai Rokok Sebesar 10 Persen
Pemerintah pusat resmi mengumumkan kenaikan tarif cukai rokok untuk tahun 2023 dan 2024 pada Kamis (3/11/2022). Latar belakang dari kenaikan tarif cukai kali ini adalah tingginya prevalensi perokok anak usia 10-18 tahun. Pada tahun 2021, 9 persen dari kelompok usia tersebut adalah perokok. Diproyeksikkan, angka tersebut akan mencapai 16 persen pada tahun 2030. Pemerintah menargetkan agar prevalensi tersebut turun menjadi 8,7 persen pada 2024. Meski begitu, kenaikan tarif cukai rokok sebesar 10 persen adalah yang terkecil sejak tahun 2016 (Kompaspedia, 14/12/2022, Cukai Rokok: Definisi, Kebijakan, dan Nasib Petani Tembakau).
Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20
Sukses besar dicapai oleh Indonesia yang memperoleh kesempatan sebagai Ketua KTT G20 tahun 2022. Forum KTT digelar pada 15 dan 16 November di Badung, Bali. Meski diawali oleh debat panas hingga larut pada hari pertama, forum tersebut berhasil mencapai konsensus terhadap 52 poin deklarasi pemimpin yang tertuang dalam 17 halaman. Di dalamnya, termuat isu-isu kesehatan global, transisi energi, dan transformasi digital. Selain itu, forum di Bali juga berhasil mempertemukan Presiden Amerika Serikat Joe Biden dan Presiden China Xi Jinping. Pertemuan ini diharapkan dapat mendinginkan rivalitas kedua kekuatan besar dunia tersebut (Kompas.id, 17/11/2022, Kesuksesan KTT G20 Lebihi Perkiraan).
Sementara kesuksesan bagi Indonesia tercapai lewat perolehan komitmen investasi asing. Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Bahlil Lahadalia menyebutkan, Indonesia berhasil mengumpulkan komitmen investasi hingga Rp 125 triliun sepanjang gelaran KTT G20 Bali.
Ratusan Korban dari Gempa Bumi Cianjur
Masyarakat Cianjur, Jawa Barat dikejutkan oleh gempa bermagnitudo 5,6 pada pukul 13.21, Senin (21/11/2022). Gempa tersebut berdampak luas pada besar dan parahnya kerugian yang ditimbulkan. Puluhan ribu rumah mengalami kerusakan. Hingga Rabu (21/12/2022), korban meninggal telah mencapai 602 orang (Kompas, 21/12/2022, Sebulan Pascagempa, Cianjur Menolak Hancur). Belakangan diketahui, pemicu gempa 5,6 Magnitudo di Cianjur disebabkan oleh patahan atau Sesar Cugenang, bukan Sesar Cimandiri. Sesar yang disebutkan pertama baru teridentifikasi dalam survei yang dilakukan BMKG.
KOMPAS/RONY ARIYANTO NUGROHO
Seorang warga menunggu angkutan menuju pengungsian di sekitar rumah mereka yang roboh akibat gempa di Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Selasa (22/11/2022). Kondisi kerusakan akibat gempa yang melanda Cianjur pada Senin (21/11/2022) terlihat pada sejumlah wilayah desa yang terdampak. Selain kerusakan parah, gempa darat dengan berkekuatan 5,6 SR ini juga menimbulkan korban jiwa lebih dari 165 jiwa dan ratusan lainnya luka-luka. Warga yang selamat pun mengungsi ke sjumlah ruang terbuka sekitar rumah mereka. Selain mengungsi, warga jg membutuhkan membutuhkan bantuan tenda yang layak huni di musim hujan, makanan, obat-obatan, dan air bersih.
Desember
Ribuan Bencana Alam Selama 2022
Menutup tahun 2022, lembaga Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menunjukkan jumlah keseluruhan peristiwa bencana alam yang terjadi di seluruh Indonesia. Rentang waktu terekam adalah awal tahun 2022 hingga 4 Desember 2022.
Total, terdapat 3.318 peristiwa bencana alam. Jenis bencana alam yang paling banyak terjadi adalah banjir, yakni 1.420 kejadian atau 42,8 persen dari total kejadian.
Sementara provinsi yang mengalami kejadian bencana alam terbanyak selama periode tersebut adalah Jawa Barat, yakni sebanyak 775 kejadian. Selanjutnya ada provinsi Jawa Tengah dan Jawa Timur dengan masing-masing 457 dan 380 kejadian. Menjadi korban, 5,7 juta orang harus mengungsi, 563 orang meninggal dunia, 8.694 orang luka-luka, dan 43 orang hilang.
Bom Bunuh Diri di Astanaanyar
Seorang anggota kelompok terorisme Jamaah Ansharut Daulah (JAD) melakukan aksi bom bunuh diri di Kantor Kepolisian Sektor (Polsek) Astanaanyar, Bandung, Jawa Barat.
Serangan dilakukan pada Rabu (7/12/2022), pagi hari ketika polisi tengah melakukan apel pagi. Korbannya, Ajun Inspektur Satu Sofyan sebagai anggota Polsek Astanaanyar tewas, dan juga 11 orang terluka.
Merespon hal ini, polisi segera melakukan pencarian dan penangkapan terhadap enam tersangka terorisme di Jawa Barat dan sejumlah daerah lainnya. Mereka adalah bagian dari JAD dan Jamaah Islamiyah. Selama Desember 2022 sendiri, kepolisian telah menangkap 26 tersangka terorisme (Kompas, 22/12/2022, Enam Tersangka Ditangkap di Jawa Barat).
Piala Dunia Qatar Usai: Paling Menarik Dalam Sejarah
Piala Dunia 2022 yang diselenggarakan di Qatar sejak Minggu (20/11/2022) akhirnya ditutup dengan pertandingan final antara Argentina dan Prancis. Pertandingan final yang dihelat pada Minggu (18/12/2022) tersebut disebut-sebut menjadi pertandingan final paling menarik sekaligus penutup luar biasa bagi Piala Dunia Qatar. Piala Dunia ini sendiri diikuti oleh 32 negara.
Dalam pertandingan final, penonton dan suporter kedua belah tim menyaksikkan drama enam gol. Argentina yang sempat unggul dua gol harus menutup pertandingan dengan skor 3-3 hattrick penyerang Prancis Kylian Mbappe.
Juara pun harus ditentukan melalui adu penalti dan ditutup dengan kemenangan Argentina dengan skor 4-2 melalui adu pinalti. Warganet di media sosial dan media massa menyoroti legenda hidup Argentina, Lionel Messi, yang akhirnya mengangkat trofi juara Piala Dunia. Trofi ini juga sekaligus menjadi pelengkap Messi sebagai pemain terbaik (Kompas.id, 21/12/2022, Laga Final Paling Menarik dalam Sejarah Piala Dunia).
(LITBANG KOMPAS)
KOMPAS/YUNIADHI AGUNG
Pemain Argentina merayakan keberhasilan menjuarai Piala Dunia 2022 setelah mengalahkan Perancis lewat adu penalti di Stadion Lusail, Qatar, Senin (19/12/2022) dini hari WIB.
Referensi
- Kompas. (2022, Agustus 22). Cacar Monyet di Indonesia. Jakarta: Harian Kompas. Hlm 6.
- Kompas. (2022, Januari 15). Ekspor Bergulir Kembali, Fokus Tegakkan Kepatuhan. Jakarta: Harian Kompas. Hlm 9.
- Kompas. (2022, Desember 22). Enam Tersangka Ditangkap di Jawa Barat. Jakarta: Harian Kompas. Hlm 12.
- Kompas. (2022, Januari 21). Kasus Covid-19 Melonjak. Jakarta: Harian Kompas. Hlm 15.
- Kompas. (2022, Februari 26). Kiev Dibiarkan Bertahan Sendirian. Jakarta: Harian Kompas. Hlm 1 & 15.
- Kompas. (2022, April 30). Kilas Daerah: Penyelundupan Benur Terbesar Diungkap. Jakarta: Harian Kompas. Hlm 14.
- Kompas. (2022, Januari 4). Kilas Luar Negeri: Omicron Mendisrupsi Optimisme Awal Tahun. Jakarta: Harian Kompas. Hlm 4.
- Kompas. (2022, Desember 7). Perang Makin Intens, RI Buka Ruang Dialog. Jakarta: Harian Kompas. Hlm 4.
- Kompas. (2022, Desember 21). Sebulan Pascagempa, Cianjur Menolak Hancur. Jakarta: Harian Kompas. Hlm 11.
- Kompas.id. (2022, Desember 22). Kasus Surya Darmadi Tunjukkan Buruknya Perizinan dan Tata Kelola Kehutanan. Diambil kembali dari Kompas.id: https://www.kompas.id/baca/humaniora/2022/12/22/kasus-surya-darmadi-tunjukkan-buruknya-aspek-perizinan-dan-tata-kelola-kehutanan
- Kompas.id. (2022, November 17). Kesuksesan KTT G20 Lebihi Perkiraan. Diambil kembali dari Kompas.id: https://www.kompas.id/baca/opini/2022/11/17/kesuksesan-ktt-g20-lebihi-perkiraan
- Kompas.id. (2022, Desember 21). Laga Final Paling Menarik dalam Sejarah Piala Dunia. Diambil kembali dari Kompas.id: https://www.kompas.id/baca/riset/2022/12/20/laga-final-paling-menarik-dalam-sejarah-piala-dunia
- Kompas.id. (2022, Oktober 18). Relasi Ferdy Sambo di Kepolisian Lancarkan Pembunuhan. Diambil kembali dari Kompas.id: https://www.kompas.id/baca/polhuk/2022/10/18/relasi-ferdy-sambo-di-kepolisian-lancarkan-pembunuhan
- Kompaspedia. (2022, Desember 14). Cukai Rokok: Definisi, Kebijakan, dan Nasib Petani Tembakau. Diambil kembali dari Kompaspedia.Kompas.id: https://kompaspedia.kompas.id/baca/paparan-topik/cukai-rokok-definisi-kebijakan-dan-nasib-petani-tembakau
- Kompaspedia. (2022, September 30). Kasus Bjorka dan Keamanan Data di Indonesia. Diambil kembali dari Kompaspedia.Kompas.id: https://kompaspedia.kompas.id/baca/paparan-topik/kasus-bjorka-dan-keamanan-data-di-indonesia
- Kompaspedia. (2022, Oktober 19). Korupsi: Definisi, Fenomena, dan Perspektif Sosial. Diambil kembali dari Kompaspedia.Kompas.id: https://kompaspedia.kompas.id/baca/paparan-topik/korupsi-definisi-fenomena-dan-perspektif-sosial
- Kompaspedia. (2022, Juli 21). Mengurai Tahapan Pemilu Presiden, Legislatif, dan Kepala Daerah 2024. Diambil kembali dari Kompaspedia.Kompas.id: https://kompaspedia.kompas.id/baca/paparan-topik/tahapan-pemilu-presiden-legislatif-dan-kepala-daerah-2024-2
- Kompaspedia. (2022, Mei 1). Mudik Dalam Konteks Demografi, Ekonomi, dan Dimensi Sosio-Kultural. Diambil kembali dari Kompaspedia.Kompas.id: https://kompaspedia.kompas.id/baca/paparan-topik/mudik-dalam-konteks-demografi-ekonomi-dan-dimensi-sosio-kultural
- Kompaspedia. (2022, April 6). Pemindahan Ibu Kota Negara dan Etika Pembangunan. Diambil kembali dari Kompaspedia.Kompas.id: https://kompaspedia.kompas.id/baca/paparan-topik/pemindahan-ibu-kota-negara-dan-etika-pembangunan
- Kompaspedia. (2022, September 12). Perjalanan Kasus Pembunuhan Brigadir J. Diambil kembali dari Kompaspedia.Kompas.id : https://kompaspedia.kompas.id/baca/infografik/kronologi/perjalanan-kasus-pembunuhan-brigadir-j
- Kompaspedia. (2022, September 5). Potret Kenaikan Harga Bahan Bakar dan Subsidi Bagi Masyarakat. Diambil kembali dari Kompaspedia.Kompas.id: https://kompaspedia.kompas.id/baca/paparan-topik/potret-kenaikan-harga-bahan-bakar-dan-subsidi-bagi-masyarakat
- Kompaspedia. (2022, September 13). Ratu Elizabeth II: Sosok, Kharisma, dan Perannya Untuk Dunia. Diambil kembali dari Kompaspedia.Kompas.id: https://kompaspedia.kompas.id/baca/paparan-topik/ratu-elizabeth-ii-sosok-kharisma-dan-perannya-untuk-dunia
- Kompaspedia. (2022, November 7). Ruang Publik Semakin Dibutuhkan. Diambil kembali dari Kompaspedia.Kompas.id: https://kompaspedia.kompas.id/baca/paparan-topik/ruang-publik-semakin-dibutuhkan
- Kompaspedia. (2022, Maret 16). Sirkuit Mandalika: Profil Sirkuit yang Dikelilingi Destinasi Wisata. Diambil kembali dari Kompaspedia.Kompas.id: https://kompaspedia.kompas.id/baca/paparan-topik/sirkuit-mandalika-profil-sirkuit-yang-dikelilingi-destinasi-wisata
- Kompaspedia. (2022, Oktober 6). Tragedi Kemanusiaan dalam Sepak Bola Nasional. Diambil kembali dari Kompaspedia.Kompas.id: https://kompaspedia.kompas.id/baca/infografik/kronologi/tragedi-kemanusiaan-dalam-sepak-bola-nasional
- Sekretariat Kabinet Republik Indonesia. (2022, Agustus 20). Pembentukan Tiga Provinsi Baru Di Papua. Diambil kembali dari setkab.go.id: https://setkab.go.id/pembentukan-tiga-provinsi-baru-di-papua/
Artikel Terkait