Detail Dokumen
Nama Dokumen
The ASEAN Declaration (Bangkok Declaration)
Ditetapkan
Bangkok
Tanggal
8 Agustus 1967
Penandatangan
Adam Malik (Indonesia)
Tun Abdul Razak (Malaysia)
Narsisco Ramos (Filipina)
S. Rajaratnam (Singapura)
Thanat Khoman (Thailand)
Sumber
Sekretariat ASEAN
Salinan dokumen Deklarasi Bangkok 8 Agustus 1967 ini merupakan deklarasi berdirinya ASEAN sebagai bentuk kerja sama regional di antara negara-negara di Asia Tenggara.
Dokumen yang juga disebut sebagai dokumen Deklarasi ASEAN ini ditandatangani di Kantor Departemen Luar Negeri Thailand di Bangkok oleh lima menteri, yakni Adam Malik (Indonesia), Tun Abdul Razak (Malaysia), Narsisco Ramos (Filipina), S. Rajaratnam (Singapura), dan Thanat Khoman (Thailand).
Deskripsi
Dokumen ini disusun dengan pertimbangan adanya kesamaan kepentingan dan persoalan yang dihadapi negara-negara di Asia Tenggara. Oleh karena itu, dibutuhkan ikatan yang lebih kuat dalam hal kerja sama dan solidaritas regional.
Selain itu, dokumen ini disusun atas semangat bahwa setiap negara di Asia Tenggara memikul tanggung jawab yang sama untuk memperkuat stabilitas ekonomi dan sosial di kawasan.
Dalam keputusan yang yang disetujui, disebutkan bahwa tujuan pembentukan ASEAN adalah kerja sama di bidang ekonomi, sosial, budaya, teknik, pendidikan, dan bidang-bidang lain. Selain itu, pembentukan ASEAN juga bertujuan untuk mempromosikan kedamaian dan stabilitas di kawasan Asia Tenggara.
Cakupan Isi
Salinan dokumen deklarasi ini terdiri dari lima halaman yang memuat lima keputusan.
- Keputusan 1: Pembentukan asosiasi kerja sama regional yang disebut the Association of Southeast Asian Nations (ASEAN).
- Keputusan 2: Tujuan Asosiasi (tujuh tujuan)
- Keputusan 3: Kelengkapan Organisasi (empat kelengkapan)
- Keputusan 4: Keterbukaan asosiasi terhadap negara lain di Asia Tenggara
- Keputusan 5: Gambaran ikatan asosiasi
Dokumen lain hasil keputusan bersama di tingkat ASEAN dapat dicari di laman ASEAN Legal Instruments.