KOMPAS/CAESAR ALEXEY
Pereli Indonesia Subhan Aksa sedang melaju di tikungan tusuk konde pada etape khusus ke-12 di Silves, Faro, Portugal, Minggu (14/4/2013). Setelah mengalami insiden dan mendapat penalti 30 menit, Subhan berusaha keras melaju di hari terakhir untuk mendapat hasil terbaik di Reli Portugal.
Fakta Singkat
Balap Mobil Formula
- Medan Balap: Trek khusus
- Kekhasan Pertandingan: Menguji keunggulan teknologi mobil open-wheller dan ketangkasan pengemudi
- Tahun Awal: 1950
- Kelas-kelas Balap: F1, F2, F3
Balap Mobil Formula E
- Medan Balap: Jalanan pusat kota
- Kekhasan Pertandingan: Menguji keunggulan teknologi mobil bertenaga listrik dan mempromosikan mobilitas berkelanjutan pada masyarakat
- Tahun Awal: 2014
- Kelas-kelas Balap: –
Balap Mobil Reli (World Rally Championship/WRC)
- Medan Balap: Berbagai fitur tantangan alam di 4 benua dan 13 negara
- Kekhasan Pertandingan: Menguji keunggulan teknologi mobil dan ketangkasan pengemudi dan rekan pengemudi menghadapi berbagai jenis trek
- Tahun Awal: 1973
- Kelas-kelas Balap: WRC Rally1, WRC 2, WRC 3, dan WRC Junior
Balap Mobil Reli Raid (World Rally Raid Championship/W2RC)
- Medan Balap: Gurun dan padang pasir di Eropa, Asia, dan Afrika
- Kekhasan Pertandingan: Serangkaian pertandingan setahun penuh untuk menemukan pebalap terbaik dan manufaktur mobil terbaik
- Tahun Awal: 2022
- Kelas-kelas Balap: Mempertemukan para pebalap amatir dan profesional
Balap Ketahanan Mobil (World Endurance Championship/WEC)
- Medan Balap: Trek khusus
- Kekhasan Pertandingan: Ajang uji ketahanan pengemudi yang berlangsung antara 6 hingga 24 jam. Para pebalap menggunakan mobil dengan kualitas yang sama pada tiap kelasnya
- Tahun Awal: 2002
- Kelas-kelas Balap: Kelas mobil (Hypercar, LMP2, LGTE Pro, LMGTE Pro, LMGTE AM) dan kelas pebalap (Bronze, Silver, Gold, Platinum)
Balap Reli Cross (World Rally Cross/WRX)
- Medan Balap: Trek khusus aspal dan batu kerikil
- Kekhasan Pertandingan: Mobil memiliki kemampuan akselerasi hingga 100 km per jam hanya dalam dua detik
- Tahun Awal: 2014
- Kelas-kelas Balap: Euro RX1, RX2e, Euro RX3
Berbagai kompetisi balap mobil di dunia dikelola oleh Fédération Internationale de l’Automobile (FIA). Badan pengelola balap mobil internasional tersebut dibentuk pada tahun 1904. Organisasi non-profit ini dibentuk dan berkantor pusat di Paris, Perancis dan Jenewa, Swiss. Kini, FIA beranggotakan 245 organisasi olahraga atau balap mobil dunia dari 146 negara di 5 benua.
Tujuan awal terbentuknya FIA adalah untuk mendorong terbentuknya tatanan peraturan dan standar keamanan olahraga motor dunia. Kini FIA memang menjadi badan yang menyelenggarakan berbagai kompetisi balap mobil di dunia dan menentukan peraturan dari tiap-tiap ajang balapan. Prinsip yang dipegang dalam karya organisasi ini adalah mempromosikan mobilitas yang aman, berkelanjutan, dan dapat diperoleh oleh semua orang di dunia.
Khusus untuk kompetisi balap World Rally-Rail Championship, FIA bekerja sama dengan badan yang mengatur kompetisi balap motor di dunia, yakni Fédération Internationale de Motocyclisme (FIM).
Balap Mobil Formula dan Formula E
Mobil balap formula adalah mobil yang memang didesain khusus untuk kompetisi balap mobil, yakni dengan satu tempat duduk untuk pengemudi dan roda-roda yang terbuka tanpa penutup. Selain itu, trek balapnya pun juga dibangun dengan tujuan khusus untuk kompetisi tersebut. Ajang balap mobil formula tersebut terdiri atas beberapa kelas balap, yakni Formula 1, 2, 3, dan 4.
Formula 1 (F1) adalah kelas balap paling tinggi dalam kompetisi balap mobil formula. Tiap-tiap mobil yang dihadirkan dalam kompetisi tersebut didukung oleh suatu tim khusus yang bisa terdiri dari beberapa perusahaan. Tim tersebut menggunakan anggaran swasta yang teramat besar dan kapasitas teknik mesin serta teknologi terbaik untuk mobil F1 andalannya. Mobil F1 tersebut dapat melesat hingga 354 km per jam. Kompetisi F1 pertama kali distandardisasi dan diperkenalkan pada publik pada tahun 1946, sementara ajang pertandingannya pertama kali diselenggarakan pada 1950 di Silverstone, Inggris.
Kelas di bawah F1 adalah Formula 2 (F2). Kelas balap ini diadakan sebagai ruang bagi para pebalap muda untuk saling berkompetisi dan mengembangkan kemampuan balapnya. Berbeda dengan F1, mobil-mobil balap yang dipertandingkan dalam kejuaraan balap F2 semuanya identik. Dengan spesifikasi teknik yang sama itulah para pebalap F2 mendapatkan kesempatan untuk menunjukkan keunggulan kapasitas mereka sebagai individu. Kompetisi F2 ini dimulai pada tahun 2017 dan sejauh ini telah melahirkan pebalap-pebalap unggul F1 seperti Charles Leclerc, George Russell, Lando Norris, Alexander Albon, Nicholas Latifi, Mick Schumacher, Yuki Tsunoda, Nikita Mazepin, dan Guanyu Zhou.
Kelas pertandingan balap di bawah F2, yakni Formula 3 (F3), menggunakan sistem yang sama di mana para pebalap menggunakan mobil balap formula yang serupa. F3 juga menjadi ajang bagi para pebalap muda untuk menunjukkan kemampuannya sekaligus menjadi kelas transisi bagi para pebalap prospektus amatir menjadi pebalap profesional. Dalam kejuaraan F3, para tim F1 akan menyaksikan unjuk keunggulan para pebalap prospektus. Kelas balap F3 ini pertama diadakan pada 2019.
Formula E
Di samping ketiga kelas balap di atas, pada tahun 2014 untuk pertama kalinya terselenggara ajang balap Formula E. Kompetisi balap ini sekelas dengan Formula 1, tetapi menggunakan mobil balap bertenaga listrik. Selain sebagai ajang balap, kompetisi ini sekaligus menjadi ruang bagi penelitian dan pengembangan teknologi kendaraan bertenaga listrik serta mendorong mobilitas yang berkelanjutan (sustainability). Berbeda dengan Formula 1, ajang balap Formula E diadakan di jalanan pusat-pusat kota ternama dunia dengan maksud untuk mempertunjukkan teknologi mobil listrik dan mempromosikan ide mobilitas berkelanjutan tersebut. Dalam sejarahnya, kompetisi Formula E pertama kali diselenggarakan di Olympic Park Beijing, Tiongkok pada 2014. Berikut adalah daftar 11 tim yang bersaing dalam ajang balap Formula E.
Daftar 11 Tim Formula E 2022
Nama Tim |
Jumlah Kemenangan
|
Pebalap |
Avalanche Andretti Formula E | 7 |
Jake Dennis (Inggris) Oliver Askew (Amerika Serikat) |
Dragon / Penske Autosport | 2 |
Sérgio Sette Câmara (Brazil) Antonio Giovinazzi (Italia) |
SD Techeetah | 14 |
Antόnio Félix Da Costa (Protugal) Jean-Éric Vergne (Prancis) |
Envision Racing | 11 |
Robin Frijns (Belanda) Nick Cassidy (Australia) |
Jaguar TCS Racing | 6 |
Mitch Evans (Australia) Sam Bird (Inggris) |
Mahindra Racing | 5 |
Alexander Sims (Inggris) Oliver Rowland (Inggris) |
Mercedes-EQ Formula E Team | 7 |
Stoffel Vandoorne (Belgia) Nyck De Vries (Belanda) |
Nio 333 Formula E Team | 2 |
Oliver Turvey (Inggris) Dan Ticktum (Inggris) |
Nissan E. Dams | 17 |
Maximilian Günther (Jerman) Sébastien Buemi (Swiss) |
Rokit Venturi Racing | 5 |
Edoardo Mortara (Swiss) Lucas Di Grassi (Brazil) |
Tag Heuer Porsche Formula E Team | 1 |
André Lotterer (Jerman) Pascal Wehrlein (Jerman) |
Sumber: FIA Formulae E, diolah oleh Litbang Kompas.
Balap Mobil Reli (World Rally Championship/WRC)
Balap Mobil Rally atau World Rally Championship (WRC) dimulai pada tahun 1973. WRC ini terdiri atas 12 reli di dunia yang diselenggarakan di 4 benua dan 13 negara. Dalam ajang balap ini, kemampuan pengemudi dan kecanggihan teknik pada mobil dihadapkan dengan berbagai macam tantangan alam seperti trek hutan yang penuh dengan salju, pegunungan berbatu, padang luas yang panas, atau kondisi alam lainnya. Tiap reli akan terdiri atas beberapa tahapan yang terpisah dengan trek yang mungkin berbeda meski masih dalam suatu daerah yang sama.
Dalam ajang balap ini, tiap pengemudi ditemani oleh seorang rekan pengemudi atau co-driver yang membantu membacakan peta dan informasi mengenai kesulitan-kesulitan yang ada pada jalur yang menghadang di depan.
Setiap reli diawali dengan dua hari pengenalan medan oleh pengemudi dan rekan pengemudinya. Mereka akan mencoba trek balap dan mencatat hal-hal penting terkait rute balap tersebut. Dua hari pengenalan tersebut lalu dilanjutkan dengan uji balapan di mana para pebalap akan mencoba trek dan medan balapan tersebut dengan kecepatan penuh. Uji balapan ini diadakan pada hari Kamis pagi. Setelah diawali dengan perayaan awal di suatu stadion atau di jalan-jalan di kota penyelenggara, pada hari Kamis malamnya balap reli akan dimulai hingga hari Minggu siang.
Pada tahun 2022, WRC memasuki usia yang ke-50. Ajang balap ini kini telah berkembang di mana mobil-mobil yang dipertandingkan adalah hybrid-powered Rally1, yakni mobil-mobil yang bertenagakan campuran antara listrik dan bahan bakar minyak. Sebagai catatan, tim-tim dalam ajang balap WRC ini berasal dari tiga perusahaan produsen mobil, yakni Hyundai, M-Sport atau Ford, dan Toyota.
Selain itu, sama seperti ajang balap mobil Formula, WRC juga terdiri atas beberapa kelas balap. Di bawah kelas WRC Rally1 terdapat kelas balap WRC 2, WRC 3, dan WRC Junior. Pada kelas WRC 2 mobil yang dipertandingkan tergolong dalam Rally2 dan tim-tim mobil utama yang bertanding adalah Citroën C3, Ford Fiesta, Hyundai i20 N, Skoda Fabia, dan Volkswagen Polo GTI. Mobil pada kelas WRC 2 ini memiliki spesifikasi khusus yang seragam dan hanya boleh dilakukan modifikasi pada beberapa bagian saja, seperti piston.
Sementara itu, kelas WRC Junior dimaksudkan untuk para pebalap muda prospektus yang hendak meniti karier profesional di dunia balap mobil WRC. Kelas balap ini telah melahirkan pebalap unggul seperti Sébastien Ogier, Elfyn Evans, dan Thierry Neuville. Balapan ini menjadi kelas balap bagi pebalap muda yang berusia 30 tahun ke bawah.
World Reli Raid Championship (W2RC)
Pertandingan ini bukan hanya meliputi balap mobil, melainkan juga motor, meski keduanya bertanding secara terpisah pada kelas masing-masing. Pertandingan W2RC ini merupakan pertandingan baru yang diadakan mulai tahun 2022 dan diselenggarakan di tiga benua, yakni Eropa, Asia, dan Afrika. Pertandingan yang berlangsung selama satu tahun penuh ini diadakan di berbagai gurun pasir di dunia, meliputi Dakar, Abu Dhabi, Kazakhstan, Andalucia, serta Maroko.
Reli di lima gurun dan padang pasir tersebut memiliki sejarahnya sendiri. Salah satu yang tertua dan ternama adalah Rally Dakar di Senegal yang sudah ada sejak 1978. Kedua, reli di Maroko yang bernama Rallye du Maroc bermula sejak 1982 dengan nama Atlas Rally. Nama Rallye du Maroc lalu menggantikan nama Atlas Rally pada tahun 2000 setelah reli ini sempat berhenti pada tahun 90-an.
Selanjutnya, ketiga, adalah reli di Abu Dhabi yang bernama Abu Dhabi Desert Challenge. Reli ini berawal dari United Arab Emirates Desert Challenge di Emirat Abu Dhabi, Uni Emirat Arab yang dimulai tahun 1991. Keempat adalah reli yang diselenggarakan di padang pasir di negara terkurung daratan (land-locked country), Kazakhstan, yakni Rally Kazakhstan. Reli ini dimulai sejak 2017, tetapi tidak diselenggarakan di tahun 2020 karena pandemi Covid-19 dan di 2022 karena situasi politik internasional yang tidak kondusif. Terakhir, kelima, Rally Andalucia yang terletak di Eropa adalah reli termuda yang dimulai pada tahun 2020.
Tiap reli W2RC tersebut terdiri dari beberapa tahap atau stage di mana tiap-tiap pebalap akan mendapatkan poin. Total poin tiap pertandingan menjadi bagian dari championships points yang akan diperhitungkan untuk menentukan pebalap terbaik W2RC dalam tahun tersebut.
Berbeda dari pertandingan lainnya, W2RC ini mempertandingkan baik para pebalap amatir maupun profesional. Sementara itu, untuk penyedia kendaraannya tiap-tiap perusahaan manufaktur kendaraan baik mobil maupun motor dapat mengajukan dua kendaraan untuk diikutsertakan dalam ajang yang berlangsung setahun penuh ini.
KOMPAS/ASWIN RIZAL HARAHAP (RIZ)
Kru mekanik Tim Jagonya Ayam with Carlin membenahi mobil Sean Gelael di sela-sela latihan resmi Formula 3 Eropa di Sirkuit Red Bull Ring, Spielberg, Austria, Selasa (8/4/2014). Sean akan memulai lomba di seri pertama F3 Eropa, 18-20 April, di Sirkuit Silverstone, Inggris.
World Endurance Championship (WEC)
Kompetisi balap ini dimulai tahun 2002 dan menjadi ajang uji ketahanan pengemudi balap mobil. Balap WEC berlangsung antara 6 jam hingga 24 jam tanpa henti. Para pebalap akan menggunakan mobil dengan kualitas yang sama pada tiap kelasnya.
WEC terdiri atas beberapa kelas mobil, yakni Hypercar, Le Mans Prototype 2 (LMP2), Le Mans Grand Touring Endurance Professional (LMGTE Pro), dan Le Mans Grand Touring Endurance Amateur Drivers (LGMTE AM). Di sisi lain, berdasarkan catatan balapan dan pencapaian masing-masing para pengemudinya digolongkan ke dalam empat kelas, yakni Bronze, Silver, Gold, dan Platinum.
World Rally Cross (WRX)
World Rally Cross merupakan kompetisi balap dengan lintasan khusus yang dibangun dengan campuran aspal dan batu kerikil. Pertandingannya terdiri atas babak-babak kualifikasi yang tiap-tiap kualifikasinya diikuti hingga lima mobil bersamaan hingga memasuki babak semifinal dan final. Mobil yang bertanding pada kompetisi ini memiliki kemampuan akselerasi hingga 100 km per jam hanya dalam dua detik. Kecepatan akselerasi itu melampaui kecepatan akselerasi mobil Formula 1 yang dianggap sebagai ajang balap mobil dengan teknologi tertinggi.
Sejarah World Rally Cross berawal dari European Champion Rally Cross pada 1973, dengan dua kelas balap di Eropa yakni RX1 (2000 cc) dan RX3 (1600 cc). Dari ajang European Champion RX itulah World RX muncul pada tahun 2014. Perhatian pada pengembangan mobil listrik juga kini telah memunculkan kelas mobil listrik dalam kompetisi ini sehingga kini World Rally Cross terdiri atas Euro RX1, RX2e (mobil listrik), dan Euro RX3. (LITBANG KOMPAS)
Referensi
- “2022 FIA World Rally Raid Championship,” .
- “Abu Dhabi Desert Challenge,”
- “Andalucia Rally,” Andalucia Rally.com.
- “Anies: Jakarta bersiap untuk Formula E 4 Juni 2022,” Kompas.com, 16 Oktober 2021.
- “Classes,” FIA WEC.
- “FIA WRC Junior – About,” FIA WRC.
- “Formula racing – An amazing sport,” Did You Know Cars, 2022.
- “Guide to F2,” FIA Formula 2.
- “Guide to F3,” FIA Formula 3.
- “Histoire du Rallye du Maroc,” Rallye du Maroc.
- “Historic Book – Dakar Rally,” com.
- “Historical,” com.
- “Kejuaraan balap mobil Formula E: Sejarah kompetisi dan regulasi,” Kompaspedia, 20 Mei 2022.
- “Organisation,” Fédération internationale de l’automobile.
- “Presiden Jokowi: Trek balapan Formula E sudah siap,” Kompas, 29 April 2022.
- “Teams and drivers,” FIA Formulae.
- “Teams and drivers,” FIA WRC.
- “What is Rallycross,” FIA WRX.
- “What is the W2RC,” Akun Facebook FIA W2RC, 1 Januari 2022.
- “What is the WRC?,” FIA World Rally Championship.
- “World Rally Cross,” FIA WRX.
- “World Rally-Raid Championship,” FIA W2RC.