PDI PERJUANGAN
Fakta Singkat
Nama Lengkap
Said Abdullar
Lahir
Sumenep, Jawa Timur, 22 Oktober 1962
Almamater
Universitas Imam Suad Saudi Arabia
Jabatan Terkini
- Ketua Banggar DPR RI (2019-2024)
- Calon Anggota DPR RI terpilih (2024-2029)
Politikus PDI Perjuangan ini sejak usia muda telah merintis karier di partai berlambang kepala banteng. Diawali sebagai Ketua DPC Banteng Muda Indonesia Kabupaten Sumenep pada 1982-1985 karier Said Abdullah di PDI-P terus melesat. Sejumlah posisi penting menjadi tanggung jawabnya. Kini pria kelahiran Sumenep 22 Oktober 1962 ini menjabat Ketua DPP PDI-P bidang perekonomian.
Said berada di Komisi XI yang membidangi keuangan, perencanaan pembangunan, dan perbankan, sesuai dengan bidang yang ia geluti sebelum terjun ke dunia politik pada 2004. Said pernah bekerja di perusahaan bidang ekspor impor perikanan sebagai manajer operasional di PT Sinar Agung Pratama (1992-1996) dan PT Sapta Forta (1990-1992), dan sebagai Senior Marketing Manager di PT Bangun Arta bidang hadling coal batubara.
Kariernya sebagai wakil rakyat di Senayan dimulai pada 2004. Suami dari Winarti ini lolos ke Senayan dan menjadi Anggota DPR RI periode 2004-2009. Sejak saat itu, nama Said Abdullah tidak pernah absen di Senayan. Lulusan Diploma dari Universitas Imam Saud, Saudi Arabia tahun 1984 ini berturut-turut menjadi Anggota DPR RI selama empat periode. Pileg 2024 ayah empat orang anak ini kembali maju dari dapil Jawa Timur XI, meliputi Bangkalan, Pamekasan, Sampang, dan Sumenep. Di Pileg 2024 ini Said meraih suara tertinggi mencapai 528.815 suara.
Putra Madura
Said Abdullah lahir di Sumenep, Jawa Timur pada 22 Oktober 1962. Pria berdarah Madura ini sejak lahir hingga menuntaskan pendidikan menengah atas dijalaninya di tanah kelahirannya. Said bersekolah di SD Negeri 1 Kepanjin, Sumenep, kemudian melanjutkan ke SMP Ma’arif, Sumenep, dan menyelesaikan sekolah menengah atas di SMA Negeri 1 Sumenep. Selepas SMA, Said melanjutkan pendidikan ke jenjang diploma di Universitas Imam Saud, Saudi Arabia.
Said sejak remaja sudah aktif berorganisasi. Saat masih bersekolah di SMA, ia aktif dalam Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS). Aktifitasnya terus berlanjut dan menjadi bekal bagi dirinya ketika terjun ke dunia politik. Ia memiliki tekad kuat untuk terjun ke dunia politik yang sudah tertanam sejak remaja.
Ketika duduk di bangku SMA, ia sudah menjadi ketua salah satu organ politik Segi Tiga Banteng, yaitu Pemuda Demokrat DPC Sumenep. Ia menjadi kader Banteng Muda Indonesia (BMI), organisasi kepemudaan dari Partai Demokrasi Indonesia (PDI). Ketekunannya di BMI hingga dirinya dipercaya sebagai Ketua DPC Banteng Muda Indonesia di Kabupaten Sumenep periode 1982-1985. Sejak kelas tiga SMA, ia sudah dipercaya sebagai Sekretaris DPC PDI dan Ketua DPC Majelis Muslimin Indonesia tahun 1984. Ini menjadi awal dirinya memulai karier politik praktis.
Said Abdullah menikah dengan Winarti, dan mereka dikaruniai empat orang anak
RON
Karier
Selain aktif di dunia politik, Said Abdullah juga memiliki pengalaman di dunia bisnis. Selama dua tahun, dari 1990-1992 Said bekerja di perusahaan yang bergerak di bidang ekpor impor perikanan dengan jabatan manager operasional di PT Sapta Forta. Kemudian ia pindah ke PT Sinar Agung Pratama dengan jabatan dan bidang yang sama selama empat tahun, dari 1992 hingga 1996. Selanjutnya ia bekerja di perusahaan yang bergerak di bidang pemasaran batu bara dengan jabatan senior marketing manager di PT Bangun Arta selama delapan tahun, pada 1996-2004.
Di tengah kesibukannya di dunia bisnis, Said Abdullah tetap konsisten menjalani aktivitasnya di dunia politik. Kiprahnya di partai politik telah dijalaninya sejak PDI-P masih bernama PDI tahun 1980-an. Dimulai dari bergabung dengan sayap partai dan menjadi Ketua DPC Banteng Muda Indonesia Kabupaten Sumenep tahun 1982-1985. Lalu menjadi Sekretaris DPC PDI Sumenep tahun 1983-1988, Wakil Ketua DPC PDI Sumenep tahun 1988-1992, dan Ketua DPC Majelis Muslimin Indonesia Sumenep tahun 1984.
Said Abdullah dikenal sebagai seorang yang loyal dan setia pada Megawati Soekarnoputri. Saat Kongres PDI di Medan tahun 1996, ia setia mengikuti jalan politik sang putri Proklamator RI tersebut, dan menolak kepemimpnan Soerjadi yang mengambil alih kepemimpinan Megawati di PDI. Kesetiaannya kepada Megawati ditegaskan dengan memilih ikut Kongres V PDI di Bali dan mengesahkan kepemimpinan Megawati sebagai Ketua Umum PDI periode 1998-2003. Megawati kemudian mengubah nama PDI menjadi PDI Perjuangan (PDI-P) agar bisa menjadi peserta pemilu 1999.
Setelah berkarier di DPC PDI Sumenep, karier Said meningkat. Ia dipercaya menjabat Wakil Ketua DPD PDI-P Jawa Timur. Karier politiknya di PDI-P terus melaju hingga menjabat Ketua DPP PDI-P bidang perekonomian hasil Kongres V PDI-P di Denpasar, Bali tahun 2019.
Dunia legislatif mulai dijajakinya tahun 2004. Ia berhasil menjadi Anggota DPR RI periode 2004-2009, dan ini merupakan kiprah pertamanya masuk parlemen sebagai wakil rakyat di Senayan. Selanjutnya, secara periodik ia berulang kali terpilih menjadi Anggota DPR RI selama empat periode berturut-turut, mulai 2004-2009, 2009-2014, 2014-2019, dan 2019-2024.
Mengawali kiprahnya di parlemen, Said berada di Komisi VIII yang membidangi agama, sosial dan pemberdayaan perempuan. Pada periode 2019-2024, Said berada di Komisi XI DPR RI yang membidangi keuangan, perbankan dan perencanaan pembangunan nasional. Ia juga menduduki jabatan Wakil Ketua Badan Anggaran (Banggar). Selanjutnya, Anggota DPR RI dari Fraksi PDI-P ini terpilih sebagai Ketua Banggar DPR RI periode 2019-2024.
Said pernah maju sebagai calon Wakil Gubernur Jawa Timur berpasangan dengan Bambang DH sebagai calon Gubernur pada Pilkada Jawa Timur 2013. Namun pasangan yang diusung oleh PDI-P ini kalah oleh pasangan Soekarwo – Saifullah Yusuf. Usai mengikuti kontestasi Pilkada Jatim 2013 tersebut Said lebih fokus sebagai wakil rakyat di Senayan.
Pada Pemilu 2024, Said kembali maju sebagai caleg dari dapil Jawa Timur XI meliputi Bangkalan, Pamekasan, Sampang, dan Sumenep. Di Pileg 2024 ini Said menjadi caleg yang meraih suara tertinggi secara nasional, ia tercatat meraih 528.815 suara. Said memperoleh 58.539 suara dari Bangkalan, 172.404 suara dari Sampang, 26.377 suara dari Pamekasan, dan 271.495 suara dari Sumenep. Perolehan suara Said setara dengan 80,13 persen dari seluruh perolehan suara PDI-P di dapil Jatim XI.
Kegiatan lain Said Abdullah yakni menulis buku dan menjadi kolumnis di media cetak maupun online. Buku yang telah terbit yaitu, Membangun Masyarakat Multikultural, Republik Sengkuni, dan Sosok Lintas Batas.
KOMPAS/HENDRA A SETYAWAN
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati (kanan) bersalaman dengan Ketua Badan Anggaran DPR Said Abdullah (tengah) disaksikan Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo (kiri) seusai rapat kerja dengan Badan Anggaran DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (30/5/2023).
Daftar Penghargaan
- Ketua Alat Kelengkapan Dewan (AKD) Responsif dan Inovatif dalam acara Koordinatoriat Wartawan Parlemen (KWP) Award 2021 (15 Desember 2021)
- Anugerah PWI Jawa Timur kategori Tokoh Nasional Bidang Politik Anggaran Berkeadilan (27 Maret 2022)
- “MKD Award 2023” dari Mahkamah Kehormatan Dewan DPR RI (27 September 2023)
- Tokoh Inspiratif 2023 dalam ajang Anugerah TIMES Indonesia 2023 (17 Desember 2023)
Penghargaan
Sejumlah penghargaan diberikan bagi Said Abduulah terkait kiprah politik lembaga legislatif, antara lain: Said Abdullah juga meraih penghargaan sebagai Ketua Alat Kelengkapan Dewan (AKD) Responsif dan Inovatif dalam acara Koordinatoriat Wartawan Parlemen (KWP) Award 2021, pada 15 Desember 2021. Ia juga mendapat penghargaan Anugerah PWI Jawa Timur kategori Tokoh Nasional Bidang Politik Anggaran Berkeadilan pada 27 Maret 2022. Penghargaan itu diraihnya brkat komitmen tingginya dalam pembangunan bangsa melalui perannya sebagai Ketua Banggar DPR RI.
Said sebagai Ketua Banggar DPR RI menerima penghargaan “MKD Award 2023” dari Mahkamah Kehormatan Dewan DPR RI pada 27 September 2023. Said dipilih sebagai salah satu wakil rakyat yang kinerjanya luar biasa atas kontribusinya yang positif menjaga citra, etika, dan kewibawaan lembaga wakil rakyat di Senayan. Selain itu, pada 17 Desember 2023, Said juga terpilih sebagai Tokoh Inspiratif 2023 dalam ajang Anugerah TIMES Indonesia 2023. Penghargaan ini diberikan atas kiprahnya sebagai seoaran gpolitikus yang telah lama berkiprah di dunia politik Indonesia.
KOMPAS/BAHANA PATRIA GUPTA
Pasangan petahana Soekarwo-Saifullah Yusuf mendapatkan nomor urut satu, Eggi Sudjana-M Sahat nomor urut dua, dan Bambang D.H-Said Abdullah nomor urut tiga saat Rapat Pleno terbuka Pengundian Nomor Urut Pasangan Calon Pemilu Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Jatim 2013 di Hotel JW Marriot, Surabaya, Senin (15/7). Pilkada Jatim 2013 akan berlangsung pada 29 Agustus mendatang. 15-07-2013
Caleg suara terbanyak
Data perhitungan suara di tingkat kabupaten dan kota oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) menempatkan Said Abdullah, petahana dari PDI Perjuangan untuk daerah pemilihan Jawa Timur XI yang meliputi daerah Kabupaten Bangkalan, Sampang, Pamekasan, dan Sumenep meraih suara tertinggi secara nasional. Ia mendapatkan suara terbanyak 529.792 suara. Hasil tersebut diraihnya dari Bangkalan sebanyak 58.539 suara, Sampang 173.381 suara, Pamekasan 26.377 suara, dan Sumenep 271.495 suara.
Said Abdullah dikenal sebagai tokoh politik senior yang telah berkiprah sejak tahun 1980-an, dan setia dari era PDI hingga menjadi PDI Perjuangan. Ketokohannya di Madura saat ini sebagai tokoh yang “dituakan” dalam hal kiprah politik di Madura. Said bukan hanya tokoh lama di Madura, ia memiliki jariangan akar rumput yang luas. Mulai jaringan kepala desa hingga kepala daerah, guru ngaji, guru-guru madrasah, mulai ibtidaiyah hingga aliyah, selama ini diramut aspirasinya dengan baik. Relasi yang terjalin kuat ini yang menggerakkan akar rumput hingga mendulang suara begitu besar.
Perolehan suara Said Abdullah dalam Pileg 2024 ini mengukir sejarah baru. Bukan saja mencatatkan perolehan suara tertinggi nasional, tetapi juga memecahkan rekor dari perolehan suara caleg selama perhelatan pemilu. Meraihnya tidak mudah, kuncinya, Said Abdullah dipandang oleh rakyat di Madura sebagai politisi yang amanah, dan peduli terhadap basis wong cilik, termasuk jaringan pemerintah desa dan kabupaten se Madura yang Said jalin dengna baik.
Harta kekayaan
Total kekayaan Said Abdullah tahun 2022 sebesar Rp 92,1 miliar. Jumlah kekayaan yang dilaporkan dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) pada 28 Maret 2023 terdiri dari harta tanah dan bangunan senilai Rp 52,5 miliar yang tersebar pada 43 bidang di Jakarta Selatan (16 bidang), Cilacap (3 bidang), Sumenep (22 bidang), dan Surabaya (2 bidang).
Dalam laporan itu Said Abdullah juga tercatat memiliki alat transportasi dan mesin senilai Rp 2 miliar yang terdiri dari 3 mobil, harta bergerak lainnya Rp 2,5 miliar, surat berharga Rp 86 miliar, kas dan setara kas Rp 16,7 miliar, dan harta lainnya Rp 779 juta. Dalam laporan itu Said Abdullah memiliki hutang sebesar Rp 68,5 miliar, sehingga total harta kekayaan tahun 2022 tercatat sebesar Rp 92,1 miliar.
Said Abdullah tercatat telah menyampaikan laporan kekayaannya sebanyak tujuh kali. Laporan berdasarkan jabatannya itu sejak menjadi Anggota DPR RI periode 2014-2019, dan Anggota DPR RI periode 2019-2024, sebagai berikut:
Anggota DPR RI periode 2014-2019
- Laporan 3 Desember 2014, harta kekayaan sebesar Rp 12.596.332.597
- Laporan 30 Mei 2016, harta kekayaan sebesar Rp16.191.532.990
- Laporan 14 Desember 2018, harta kekayaan sebesar Rp 47.445.168.852
Anggota DPR RI periode 2019-2024
- Laporan 31 Desember 2019, harta kekayaan sebesar Rp 51.209.100.743
- Laporan 31 Desember 2020, harta kekayaan sebesar Rp 52.292.035.843
- Laporan 31 Desember 2021, harta kekayaan sebesar Rp 84.589.901.803
- Laporan 31 Desember 2022, harta kekayaan sebesar Rp 92.107.394.835
Referensi
KOMPAS, 31 Oktober 2019. Foto: Penetapan Ketua Badan Anggaran DPR.
–
- https://www.dpr.go.id/blog/profil/id/318
- https://elhkpn.kpk.go.id/portal/user/check_search_announ#announ
- https://regional.kompas.com/read/2022/09/18/112716578/profil-said-abdullah-anggota-dpr-asal-sumenep-yang-terekam-sedang-merokok
- https://pdiperjuangan-jatim.com/dulang-529-792-suara-caleg-dpr-said-abdullah-pecahkan-rekor-peraih-suara-tertinggi-pemilu-2024/
- https://nasional.kompas.com/read/2024/03/09/17572331/catat-529792-suara-said-abdullah-dulang-suara-caleg-tertinggi-nasional?page=all
- https://nasional.kompas.com/read/2024/03/21/12505421/pdi-p-unggul-dalam-pemilu-legislatif-said-abdullah-alhamdulillah-tetap-jadi?page=all
- https://regional.kompas.com/read/2024/03/13/170758178/rutinitas-setiap-tahun-said-abdullah-bagikan-sedekah-kepada-masyarakat-di
Biodata
Nama
M.H. Said Abdullah
Lahir
Sumenep, Jawa Timur, 22 Oktober 1962
Jabatan
Anggota DPR RI (2019-2024)
Calon Anggota Terpilih DPR RI (2024-2029)
Pendidikan
Umum :
- SD Kepanjin, Sumenep (1974)
- SMP Ma’arif, Sumenep (1979)
- SMA Negeri 1, Sumenep (1982)
- Diploma, Universitas Imam Suad Saudi Arabia (1984)
Khusus :
- Calon Penataran Angkatan LXXXI BP7 Penataran P4 Tingkat Nasional (1988)
Karier
Pekerjaan:
Karier profesional
- Manager Operasional PT Sapta Forta (bidang ekspor impor perikanan) (1990-1992)
- Manager Operasional PT Sinar Agung Pratama (bidang ekspor impor perikanan) (1992-1996)
- Senior Marketing Manager PT Bangun Arta (bidang trading, hadling coal batubara) (1996-2004)
- Calon Wakil Gubernur Jawa Timur mendampingi Bambang DH (2013)
Karier legislatif:
- Anggota DPR RI/MPR RI (2004-2009)
- Anggota DPR RI/MPR RI (2009-2014)
- Anggota DPR RI (2014-2019)
- Anggota DPR RI (2019-2024)
- Anggota DPR RI (2024-2029)
Organisasi
–
- Ketua DPC Banteng Muda Indonesia Kabupaten Sumenep (1982-1985)
- Sekretaris DPC PDI Kab. Sumenep (1983-1988)
- Ketua DPC Pemuda Demokrat Kab. Sumenep (1984-1988)
- Ketua DPC Majelis Muslimin Indonesia Kab. Sumenep (1984-1987)
- Anggota MPP PDI (1988-1992)
- Wakil Ketua DPC PDI Kab. Sumenep (1988-1992)
- Balitbang DPC PDI Kab. Sumenep (2001-2005)
- Wakl Bendahara DPD PDI Perjuangan (2005-2010)
- Ketua Bidang Dakwah Pengurus Pusat Baitul Muslimin Indonesia (2007-2012)
- Bendahara DPP Banteng Muda Indonesia (2007-2012)
- Bendahara DPD PDI Perjuangan Jawa Timur (2014-2019)
- Ketua Bidang Perekonomian DPP PDI Perjuangan (2024-…)
Penghargaan
- Ketua Alat Kelengkapan Dewan (AKD) Responsif dan Inovatif dalam acara Koordinatoriat Wartawan Parlemen (KWP) Award 2021 (15 Desember 2021)
- Anugerah PWI Jawa Timur kategori Tokoh Nasional Bidang Politik Anggaran Berkeadilan (27 Maret 2022)
- “MKD Award 2023” dari Mahkamah Kehormatan Dewan DPR RI (27 September 2023)
- Tokoh Inspiratif 2023 dalam ajang Anugerah TIMES Indonesia 2023 (17 Desember 2023)
Karya
Keluarga
Istri
Winarti
Anak
4 orang
Sumber
Litbang Kompas